Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadi Timses Bamsoet, Nusron Wahid : Tak Ada Salahnya Coba Figur Baru

Bursa calon ketua umum Partai Golkar baru memunculkan dua nama, yaitu Airlangga Hartarto dan Bambang Soesatyo. Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia Nusron Wahid memilih jadi tim sukses Bambang.
Nusron Wahid/Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso
Nusron Wahid/Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso

Bisnis.com, JAKARTA — Bursa calon ketua umum Partai Golkar baru memunculkan dua nama, yaitu Airlangga Hartarto dan Bambang Soesatyo. Kepala Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia Nusron Wahid memilih jadi tim sukses Bambang.

Nusron Wahid mengatakan bahwa alasan utama menjadi pendukung salah satu calon karena dia tidak ikut dalam pertarungan. Dia juga sudah berupaya untuk memilih di antara mereka.

“Airlangga baik, Bamsoet [Bambang] baik. Tetapi kita sudah pernah dipimpin oleh Airlangga dengan capaian-capaian dan hasil yang sudah kita rasakan,” katanya di Jakarta, Kamis (18/7/2019).

Karena sudah dipimpin Airlangga, Nusron menjelaskan bahwa tidak ada salahnya mencoba pemimpin yang baru dan lebih baik.

“Kan tidak ada salahnya kita mencoba berikhtiar mencari sosok figur yang lebih baik yang kita yakini tentu subjektif saya yang lebih terbuka, yang lebih demokratis, yang lebih bisa merangkul hampir semua komponen di internal partai golkar, gitu aja,” jelasnya.

Meski tidak mendukung Airlangga, bukan berarti Nusron sedang menjelek-jelekkannya. Baginya semua baik dan kawan.

Bambang dilihat lebih terbuka dan bisa dijadikan figur yang patut dicontoh. Dia juga mudah ditemui siapa saja oleh para kader.

“Bamsoet mempunyai nilai plus di situ. Tetapi hari ini yang dibutukan partai adalah membutuhkan figur partai yang lebih aksesable, merakyat, dan peduli. Kemudian mau berkonsolidasi secara terbuka dan inklusif,” ucapnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Akhirul Anwar
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper