Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prabowo-Jokowi Bakal Bertemu Lagi, Paling Tidak Dua Sampai Tiga Kali

Satu pertemuan tidak cukup untuk mendinginkan tensi polarisasi dan menyatukan Indonesia. Perlu ada saling jumpa lagi untuk menjadi patokan kepada masing-masing pendukung.
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) dan Presiden Joko Widodo bertemu di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (13/7/2019). Ini merupakan pertemuan pertama keduanya setelah Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019./Bisnis-Yodie Hardiyan
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) dan Presiden Joko Widodo bertemu di Stasiun MRT Lebak Bulus, Jakarta, Sabtu (13/7/2019). Ini merupakan pertemuan pertama keduanya setelah Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019./Bisnis-Yodie Hardiyan

BIsnis.com, JAKARTA – Usai bertemu pekan lalu, Joko Widodo dan Prabowo Subianto berencana kembali melakukan pertemuan. 

Wakil Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan satu pertemuan tidak cukup untuk mendinginkan tensi polarisasi dan menyatukan Indonesia. Perlu ada saling jumpa lagi untuk menjadi patokan kepada masing-masing pendukung. 

“Dengan beliau berdua bertemu rutin dua sampai tiga kali mungkin sebelum pelantikan akan bisa meredam yang terjadi di akar rumput. Harapannya begitu,” kata Andre di Gedung DPR, Jakarta, Rabu (17/7/2019).

Andre menjelaskan pada pertemuan selanjutnya akan ada masukan dari Prabowo kepada Jokowi sebagai calon presiden terpilih. Ini untuk mengelaborasi visi misi Prabowo dengan yang dimiliki Jokowi. 

“Inilah program Indonesia bangkit kami untuk Indonesia adil Makmur. Kalau misalnya Jokowi mau adopsi kan baik. Kan mengadopsi visi misi dan program tidak mengharuskan kami ada dalam kabinet,” jelas Andre. 

Pertemuan selanjutnya ini belum dijadwalkan kapan dan lokasinya. Andre menyarankan agar Prabowo menjadi tuan rumah di Hambalang. 

“Yang jelas mereka berkomitmen demi persatuan bangsa dan negara demi rakyat mereka akan  bertemu untuk kedua kalinya,” ucap Andre. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper