Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

AS Puas dengan Kesepakatan Imigrasi Meksiko

Trump akan mempertahankan hak untuk mengenakan tarif jika Meksiko tidak memenuhi komitmennya.
Militer Ameriika Serikat pada Senin mengatakan akan mengerahkan sekitar 320 personel Departemen Pertahanan ke perbatasan dengan Meksiko./Reuters
Militer Ameriika Serikat pada Senin mengatakan akan mengerahkan sekitar 320 personel Departemen Pertahanan ke perbatasan dengan Meksiko./Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Menteri Keuangan Amerika Serikat Steven Mnuchin mengatakan, kesepakatan imigrasi AS dan Meksiko telah memenuhi tujuan Presiden Donald Trump untuk memperbaiki masalah imigrasi di perbatasan AS bagian selatan.

Namun, Trump akan mempertahankan wewenang untuk mengenakan tarif impor jika Meksiko gagal memperluas program suaka yang kontroversial dan mengerahkan pasukan keamanan guna membendung aliran imigran Amerika Tengah.

Apabila Meksiko menjalankan program itu, AS tidak akan menerapkan tarif 5% untuk semua barang-barang Meksiko mulai Senin (10/6/2019).

“Kami sekarang memiliki perjanjian yang kami yakini akan memperbaiki masalah imigrasi. Dan itu sangat penting bagi Presiden [Trump],” kata Mnuchin kepada Reuters dalam sebuah wawancara di sela-sela pertemuan keuangan G20 di Fukuoka, Jepang, Sabtu (8/6/2019) waktu setempat, seperti dikutip dari Reuters.

Mnuchin mengatakan, Presiden Trump akan mempertahankan hak untuk mengenakan tarif jika Meksiko tidak memenuhi komitmennya

"Harapan kami adalah bahwa Meksiko akan melakukan apa yang telah mereka berkomitmen untuk lakukan dan harapan kami adalah bahwa kami tidak perlu menerapkan tarif, tetapi jelas jika itu tidak terjadi, presiden tetap memegang otoritas tersebut."

Hubungan AS dan Meksiko meregang baru baru ini, usai Presiden Donald Trump memutuskan untuk menjatuhkan sanksi 5% untuk barang-barang Meksiko mulai 10 Juni mendatang. Pengenaan sanksi ini berkaitan dengan imigran ilegal yang melintasi perbatasan kedua negara.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Dika Irawan
Editor : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper