Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hari Ini, KPU Tetapkan Hasil Penghitungan Suara dari Yogyakarta, Sulut, Sulbar, Kaltim

Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menjadwalkan untuk menggelar rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pemilu nasional dari empat provinsi, yakni Sulawesi Barat, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Utara dan Kalimantan Timur pada Senin (13/5/2019).
Ketua KPK Agus Rahardjo (kiri) didampingi Ketua KPU Arief Budiman (tengah), anggota Bawaslu Fritz Edward Siregar (kanan) menyampaikan pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaran Negara (LHKPN) Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Pemilu Tahun 2019, di Kantor KPU, Jakarta, Jumat (12/4/2019)./ANTARA-Aprillio Akbar
Ketua KPK Agus Rahardjo (kiri) didampingi Ketua KPU Arief Budiman (tengah), anggota Bawaslu Fritz Edward Siregar (kanan) menyampaikan pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggaran Negara (LHKPN) Pasangan Calon Presiden dan Wakil Presiden Pemilu Tahun 2019, di Kantor KPU, Jakarta, Jumat (12/4/2019)./ANTARA-Aprillio Akbar

Bisnis.com, JAKARTA - Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menjadwalkan untuk menggelar rapat pleno rekapitulasi dan penetapan hasil penghitungan suara pemilu nasional dari empat provinsi, yakni Sulawesi Barat, Daerah Istimewa Yogyakarta, Sulawesi Utara dan Kalimantan Timur pada Senin (13/5/2019).

"Besok ada empat provinsi, satu panel mulai jam 10.00 WIB," ujar Ketua KPU RI Arief Budiman usai rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara nasional di Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Minggu (12/5/2019) malam.

Selain empat provinsi tersebut, Arief mengatakan KPU RI sudah memperoleh konfirmasi dari KPU Lampung dan Jawa Timur, tetapi perwakilan dua KPU provinsi tersebut baru tiba di Jakarta sore.

Untuk itu, apabila Senin malam masih terdapat waktu akan dilakukan rekapitulasi hasil penghitungan suara nasional Lampung dan Jawa Timur. Namun, jika tidak memungkinkan rekapitulasi dua provinsi itu akan digelar pada Selasa (14/5/2019).

Hingga Minggu malam, provinsi yang telah menyelesaikan rekapitulasi 100 persen adalah Bali, Bangka Belitung, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Gorontalo, Bengkulu, Kalimantan Selatan dan Kalimantan Barat.

Pasangan calon Jokowi-Ma'ruf Amin unggul di enam provinsi, yakni Bali, Bangka Belitung, Kalimantan Utara, Kalimantan Tengah, Gorontalo dan Kalimantan Barat.

Sementara Prabowo-Sandiaga unggul di Bengkulu dan Kalimantan Selatan.

Ada pun proses penghitungan suara manual hasil pemilu presiden 2019 dilakukan secara berjenjang, mulai di tingkat kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) pada 17-18 April, tingkat kecamatan pada 18 April-5 Mei, tingkat kabupaten/kota pada 20 April-8 Mei, dan tingkat provinsi pada 22 April hingga 13 Mei 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper