Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Sementara Rekapitulasi KPU: Jokowi Ungguli Prabowo

Rekapitulasi nasional hasil pemilu 2019 secara resmi sudah dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Hingga kini, sudah ada hasil pemilu dari 2 provinsi yang disahkan penyelenggara pemilu tingkat pusat.
Komisioner KPU Ilham Saputra (keempat kiri) didampingi Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan (kedua kanan) beserta sejumlah saksi menunjukkan berkas rekapitulasi Provinsi Bali dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan dan Perolehan Suara Tingkat Nasional Dalam Negeri dan Penetapan Hasil Pemilu 2019 di kantor KPU, Jakarta, Jumat (10/5/2019)./Antara
Komisioner KPU Ilham Saputra (keempat kiri) didampingi Ketua KPU Bali I Dewa Agung Gede Lidartawan (kedua kanan) beserta sejumlah saksi menunjukkan berkas rekapitulasi Provinsi Bali dalam Rapat Pleno Rekapitulasi Hasil Penghitungan dan Perolehan Suara Tingkat Nasional Dalam Negeri dan Penetapan Hasil Pemilu 2019 di kantor KPU, Jakarta, Jumat (10/5/2019)./Antara

Bisnis.com, JAKARTA - Rekapitulasi nasional hasil pemilu 2019 secara resmi sudah dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI. Hingga kini, sudah ada hasil pemilu dari 2 provinsi yang disahkan penyelenggara pemilu tingkat pusat.

Dari kedua provinsi yang hasil pemilunya disahkan, keunggulan terlihat dimiliki pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin.

Pasangan Jokowi-Ma'ruf sementara meraih 2,846,786 suara (85,02 persen) dari Provinsi Bali dan Bangka Belitung. Jumlah itu melebihi perolehan lawannya, Prabowo Subianto-Sandiaga Uno yang meraup 501,650 suara (14,98 persen) dari lokasi yang sama.

Pada hasil pemilu legislatif sementara, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) unggul di atas parpol-parpol lain. PDIP sudah meraup 1.427.234 suara.

Menyusul PDIP, parpol yang sementara mendapat suara terbanyak kedua adalah Golkar dengan 484.288 dukungan. Pada posisi ketiga ditempati NasDem yang mendapat 186.413 suara.

Posisi keempat parpol peraih suara terbanyak sementara dipegang Gerindra dengan raihan 184.753 suara. Kemudian, di posisi kelima ada Partai Demokrat dengan 177.256 suara.

Raihan suara pilpres dan pilah tersebut masih mungkin berubah. Sebab, masih ada hasil pemilu dari 32 provinsi lain yang belum direkapitulasi dan disahkan KPU RI.

Proses rekapitulasi dan pengesahan hasil pemilu tingkat nasional akan berlangsung hingga 22 Mei 2019. Itu berarti, masih ada 11 hari tersisa bagi KPU RI merampungkan proses tersebut.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lalu Rahadian
Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper