Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

2 Ketua KPPS Kabupaten Bogor Meninggal dan 4 Pingsan karena Kelelahan

Dua orang Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di Kabupaten Bogor meninggal dunia karena kelelahan dan empat petugas lainnya pingsan karena kelelahan.
Petugas KPPS melakukan penghitungan suara Pilpres di TPS 222 Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa 1 Cengkareng, Jakarta Barat, DKI Jakarta, Rabu (17/4/2019)./ANTARA-Nova Wahyudi
Petugas KPPS melakukan penghitungan suara Pilpres di TPS 222 Panti Sosial Bina Laras Harapan Sentosa 1 Cengkareng, Jakarta Barat, DKI Jakarta, Rabu (17/4/2019)./ANTARA-Nova Wahyudi

Bisnis.com, JAKARTA -- Peristiwa meninggalnya petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) akibat kelelahan bertugas dalam Pemilu 2019 juga terjadi di Bogor, Jawa Barat (Jabar).

Dilansir dari Antara, Sabtu (20/4/2019), Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor menyampaikan ucapan duka atas meninggalnya dua Ketua KPPS di wilayah itu. Selain itu, ada empat petugas lainnya yang pingsan, juga karena kelelahan.

Dua orang yang meninggal adalah Ketua KPPS di Desa Pabuaran Bojonggede, Rusdiono (60) yang meninggal Kamis (18/4) malam, dan Ketua KPPS di Desa Sukaharja Cijeruk, Jaenal (56) yang meninggal dunia pada Rabu (17/4) petang. Adapun empat lainnya yang pingsan yaitu Ketua KPPS Desa Karyamekar, Ketua KPPS Desa Cariu, Ketua KPPS Cibatok, dan Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Megamendung.

Komisioner KPU Kabupaten Bogor Heri Setiawan mengungkapkan data tersebut masih data sementara dan pihaknya terus melakukan pendataan agar petugas KPPS yang sakit bisa mendapatkan fasilitas optimal.

"Memang banyak petugas yang lalai sama kondisi tubuhnya sendiri. Pungut hitung kan dari pagi sampai malam. Belum lagi penulisan berita acara harus detail dan teliti," ungkap Komisioner KPU Kabupaten Bogor Heri Setiawan.

Di luar faktor kelelahan, kondisi cuaca yang tidak stabil disebut menjadi faktor masalah bagi kesehatan para petugas KPPS di kabupaten tersebut. KPU menegaskan sebelum dilantik, para petugas sudah diperiksa kondisi kesehatannya dan dipastikan sehat.

"Cuaca juga tidak bagus. Mungkin sebelumnya ada KPPS sakit tapi tetap bertugas saat hari-H," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Annisa Margrit
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper