Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gelombang Setinggi 6 Meter Berpotensi Terjadi di Samudra Hindia Selatan Jawa, Waspadalah!

Wilayah Selatan Jawa berpotensi mengalami gelombang hingga setinggi 6 meter. Warga yang beraktivitas maupun berdomisili di wilayah itu diminta waspada.
Ilustrasi: Gelombang tinggi/Bisnis-Sunaryo Haryo Bayu
Ilustrasi: Gelombang tinggi/Bisnis-Sunaryo Haryo Bayu

Bisnis.com, JAKARTA - Warga yang berdomisili atau beraktivitas di wilayah pesisir Samudra Hindia, Selatan Jawa diminta untuk mewaspadai gelombang tinggi.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) menyebutkan potensi gelombang laut setinggi empat hingga enam meter di Samudera Hindia, Selatan Jawa.

Kabag Humas BMKG Taufan Maulana, Kamis (18/4/2019), menginformasikan bahwa potensi gelombang tinggi tersebut diperkirakan akan terjadi hingga empat hari ke depan, yaitu sampai 21 April.

"Potensi gelombang tinggi terjadi menyusul adanya pola sirkulasi Eddy di Utara Papua. Pola angin di wilayah utara Indonesia umumnya dari Barat Laut-Timur Laut dengan kecepatan 3 - 15 knot," kata Taufan.

Sedangkan di wilayah selatan Indonesia umumnya dari Timur ke Selatan dengan kecepatan 3-20 knot.

Sementara itu, kecepatan angin tertinggi terpantau berada di Samudera Hindia selatan Jawa hingga NTB, Laut Sawu bagian selatan, Perairan selatan Kepulauan Tanimbar dan Laut Arafuru.

Berdasarkan pengamatan BMKG, potensi gelombang tinggi tidak hanya terjadi di Samudera Hindia selatan Jawa, tetapi juga berpotensi terjadi di 12 wilayah perairan Indonesia lainnya dengan kisaran lebih rendah yaitu 2,5 hingga empat meter.

Wilayah tersebut di antaranya Perairan Barat Pulau Simeulue hingga Kepulauan Mentawai, Selat Bali-Lombok-Alas, Sape bagian selatan, Perairan Pulau Enggano-Bengkulu, Selat Sumba bagian barat, Perairan Barat Lampung, Perairan Selatan Pulau Sumba.

Demikian pula di Samudera Hindia barat Sumatra, Selat Sumba bagian barat, Selat Sunda bagian selatan, Laut Sawu bagian selatan, Perairan selatan Pulau Jawa hingga Pulau Sumba, dan Samudera Hindia selatan Bali hingga NTT.

Selain itu warga di 20 wilayah perairan Indonesia lainnya juga perlu mewaspadai potensi gelombang tinggi dengan kisaran 1,25 meter hingga 2,5 meter.

Wilayah tersebut di antaranya adalah Perairan Utara Sabang, Perairan Sabang-Banda Aceh, Perairan Barat Aceh, Perairan Timur Pulau Simeulue, Samudera Hindia barat Aceh, Selat Sape bagian selatan, Selat Ombai, Laut Sawu bagian utara, Perairan Kupang-Rote, Laut Timor selatan NTT.

Begitu pun dengan Perairan selatan Kepulauan Letti hingga Tanimbar, Perairan Selatan Kepulauan Babar-Tanimbar, Perairan Selatan Kepulauan Kei hingga Aru, Laut Arafuru, Perairan Kepulauan Sangihe-Talaud, Laut Maluku bagian utara, Perairan utara hingga timur Halmahera, Laut Halmahera, Perairan Utara Papua Barat hingga Papua, dan Samudera Pasifik utara Halmahera hingga Papua.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper