Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KENAL DAPIL : Tina Talisa 'Ganggu' Suara Politisi Mapan di Dapil Jabar II

Daerah Pemilihan Jawa Barat (Jabar) II menjadi pertaruhan bagi M.S Kaban, mantan Menteri Kehutanan untuk membuktikan apakah Partai Bulan Bintang (PBB) bisa unjuk gigi.

Kabar24.com, JAKARTA — Tatkala Partai Bulan Bintang atau PBB berjuang untuk lolos ambang batas parlemen 4%, pembelahan justru terjadi pada elite partai menyikapi Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

DPP PBB di bawah Ketua Umum Yusril Ihza Mahendra mendaratkan dukungan ke kubu Joko Widodo-Ma’ruf Amin. Sebaliknya, Ketua Majelis Syuro M.S. Kaban menjagokan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahuddin Uno.

Padahal, perjuangan PBB sebenarnya adalah di Pemilihan Legislatif (Pileg) 2019 agar bisa lolos ambang batas parlemen. Bahkan, Yusril dan Kaban pun sama-sama terdaftar sebagai calon anggota legislatif (caleg) untuk mendongkrak suara partai berbasis massa Islam itu.

Nama Kaban terpasang di Daerah Pemilihan Jawa Barat II yang mencakup Kabupaten Bandung dan Kabupaten Bandung Barat. Dengan jumlah pemilih 3,55 juta jiwa, wilayah elektoral tersebut mendapatkan kuota 10 kursi DPR.

Berdasarkan hasil Pileg 2014, Dapil Jabar II merupakan penyumbang suara terbesar untuk PBB dari 11 dapil di Jabar. Sebanyak 58.854 suara mengalir ke PBB, meskipun jumlah tersebut tidak mengangkat posisi dari urutan ke-11 seperti di dapil lain.

Kaban bisa jadi mengincar basis suara tersebut, tetapi caleg kompetitor yang sama populernya dengan bekas Menteri Kehutanan itu pun bertebaran di Dapil Jabar II. Sepuluh petahana tercatat mencalonkan diri kembali untuk mempertahankan kursi.

Caleg petahana a.l. Dede Yusuf dari Partai Demokrat, Jalaludin Rakhmat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), dan Rachel Mariam Sayidina dari Partai Gerindra. Anggota DPR dari Partai Golkar, Ace Hasan Syadzily, pun terdaftar di Dapil Jabar II, hijrah dari Dapil Banten I.

Partai Nasdem kedatangan bekas politisi Partai Hanura Dadang Rusdiana yang berhasil lolos ke Senayan pada Pileg 2014. Dia bertandem dengan bekas pembaca berita Tina Talisa.

PETAHANA DAPIL JABAR II 

Partai Politik 

Petahana 

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan 

Jalaludin Rakhmat 

Yadi Srimulyadi 

Partai Golkar 

Agus Makmur Santoso 

Lili Asdjudiredja 

Partai Gerindra 

Rachel Mariam Sayidina 

Partai Demokrat 

Dede Yusuf 

Partai Kebangkitan Bangsa 

Cucun Ahmad Syamsurijal 

Partai Amanat Nasional 

Ahmad Najib Qodratullah 

Partai Keadilan Sejahtera 

Adang Sudrajat 

Partai Hanura 

Erislan 

 Sumber: DPR

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper