Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Selebritas dan Calon Presiden, Pilih Jokowi atau Prabowo?

Para selebritas Indonesia mulai menyatakan dukungannya secara terbuka untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden.
Gading Marten pendukung capres Joko Widodo /Instagram @gadiiing
Gading Marten pendukung capres Joko Widodo /Instagram @gadiiing

Bisnis.com, JAKARTA - Para selebritas Indonesia mulai menyatakan dukungannya secara terbuka untuk pasangan calon presiden dan wakil presiden.

Gading Marten, yang belakangan ini menuai simpati banyak masyarakat sejak perceraiannya dengan Gisella Anastasia, menyatakan secara terbuka dukungannya kepada Jokowi di akun Instagramnya, Selasa (9/4/2019).

Gading berfoto menghadap belakang dengan memamerkan jaketnya bergambar Jokowi. Telunjuk tangannya mengacungkan jari sebagai simbol dukungannya kepada pasangan calon presiden nomor urut 1. Ia menambahkan keterangan pada gambar itu, “I love you pakde @jokowi sehat terus dan tetap semangat.”

Selain Gading,  selebritas yang terang-terangan mendukung Jokowi menjadi presiden dalam periode kedua adalah komika Ernest Prakasa dan penyanyi Afgan. Pada Sabtu (6/4/2019), Ernest mengunggah tulisan besar dengan layar hitam bertuliskan Jokowi Bisa Kalah di akun Instagramnya.  

Ernest mengingatkan bahwa Jokowi bisa kalah jika para pendukungnya terlalu percaya diri bahwa pilihan mereka menang sehingga tak perlu mencoblos.

Sebelumnya, saat mengisi salah satu kegiatan kampanye Jokowi, Afgan berharap agar Jokowi bisa terpilih lagi.

“Semoga Jokowi terus jadi presiden kita,” katanya saat tampil menghibur pendukung Jokowi di Festival Satu Indonesia di Istora Senayan,  Minggu (10/3/2019).

Dukung Prabowo

Adapun pendukung pasangan calon presiden nomor urut 2, Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, terdapat para selebritas seperti penyanyi Nissa Sabyan, pembawa acara Arie Untung, dan Zaskia Sungkar. Ketiganya tidak secara terang-terangan mendukung Prabowo seperti halnya Gading Marten dan Afgan. Tapi kehadiran mereka di berbagai acara kampanye Prabowo sudah menunjukkan hal itu.

Nissa Sabyan selalu mengikuti Konser Indonesia Menang yang identik dengan kampanye Prabowo dan Sandiaga Uno. Ia hadiri kampanye Prabowo antara lain di Bandung, Pangkalpinang, dan Lampung. Menurut dia, ia senang mengikuti semua kampanye itu.

Nissa Sabyan pun mengunggah foto saat hadir di acara itu. Ia berdiri diapit oleh Prabowo Subianto dan Hashim Djojohadikusumo.

“Sejuk dan damai dengan Konser Indonesia Menang,” tulisnya dalam keterangan foto itu, 10 Maret 2019.

Arie Untung mengunggah fotonya saat menghadiri kampanye akbar Prabowo Subianto di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Minggu (7/4/2019).

Ia mempertontonkan pendukung 02 yang memenuhi stadion dan menuliskan keterangan, “Biidznillah.” Biidznillah artinya dengan izin Allah.

Adapun Zaskia Sungkar, memang tidak secara terang-terangan mendukung Prabowo. Tapi ada unggahan Sandiaga Uno di akun Instagramnya pada Senin (8/4/2019), yang menjelaskan soal kehadirannya dalam acara Young Entrepreneur Summit 2019 di Medan.

Di acara yang dihadirinya itu terdapat beberapa selebritas tanah air seperti Dimas Seto, Dhiniaminarti, Irwansyah dan istrinya, Zaskia Sungkar. Mereka, kata Sandiaga, sudah terjun ke dunia usaha sejak muda. Sandiaga Uno juga memention empat nama selebritas itu.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper