Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasto Kristiyanto : Jokowi Tahu Mana Laporan yang Cuma 'ABS'

Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menjawab tuduhan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto kepada presiden petahana Joko Widodo yang dianggapnya kerap mendapat laporan 'ABS' atau asal bapak senang selama menjabat.
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto melaksanakan kampanye mewakili TKN Jokowi-Ma'ruf dan PDIP di Bekasi, Minggu (31/3/2019)/Bisnis-Aziz R
Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto melaksanakan kampanye mewakili TKN Jokowi-Ma'ruf dan PDIP di Bekasi, Minggu (31/3/2019)/Bisnis-Aziz R

Bisnis.com, JAKARTA — Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto menjawab tuduhan capres nomor urut 02 Prabowo Subianto kepada presiden petahana Joko Widodo yang dianggapnya kerap mendapat laporan 'ABS' atau asal bapak senang selama menjabat.

Hal ini Hasto sampaikan dalam acara kampanye Temu Akbar Relawan, Kemang Pratama, Bekasi, Minggu (31/3/2019).

Hasto meyakinkan kembali masyarakat Bekasi bahwa tuduhan-tuduhan Prabowo adanya laporan ABS terkait pemerintahan dan pertahanan nasional tidak relevan lagi dituduhkan kepada Jokowi. 

"Pak Jokowi selalu menitipkan bahwa sebagai pemimpin yang terus melakukan blusukan, terus melakukan monitoring dan informasi, Pak Jokowi tahu mana laporan yang ABS mana laporan yang betul menunjukkan dari rakyat, oleh rakyat, untuk rakyat," ungkap Hasto dalam orasinya.

Sebab itulah, kepercayaan diri Jokowi ketika menjawab pertanyaan Prabowo di Debat Pilpres IV, Sabtu (30/3/2018) malam, mencerminkan bahwa tidak ada lagi laporan ABS apabila pemimpin mau turun ke lapangan.

"Jadi kalo Pak Prabowo tadi malam mengingatkan laporan ABS, itu terjadi di masa lalu, itu terjadi kalau pemimpin tidak pernah turun ke tengah rakyat," tambah Hasto disambut sorak-sorai pengunjung.

Selain Hasto, Sekjen PKB Hanif Dhakiri dan Direktur Relawan TKN Jokowi-Ma'ruf Maman Imanulhaq juga akan mengisi orasi kebangsaan di Bekasi.

Setelah berkampanye di Bekasi, PDI Perjuangan juga diagendakan berkampanye bersama cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin di Jakarta Timur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Aziz Rahardyan
Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper