Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

M. Taufik Yakin Prabowo-Sandi Raih 60 Persen Suara di Jakarta

Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02 bakal meraih suara di sebagian besar wilayah Ibu Kota, yaitu Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan.
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta  Muhamad Taufik/Antara
Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Muhamad Taufik/Antara

Kabar24.com, JAKARTA — Ketua Sekretaris Nasional Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno, Mohammad Taufik optimistis pihaknya bakal mengalahkan pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 01 Joko Widodo-Ma'ruf Amin di DKI Jakarta.

"Yakin menang [di Jakarta]. Insyaallah menang 60 persen," katanya ketika ditemui di kantor Seknas Prabowo-Sandi di Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (27/3/2018).

Wakil Ketua DPRD DKI dari Fraksi Gerindra tersebut memastikan pasangan nomor urut 02 bakal meraih suara di sebagian besar wilayah Ibu Kota, yaitu Jakarta Utara, Jakarta Barat, Jakarta Timur, dan Jakarta Selatan.

Menurutnya, hal itu bukan isapan jempol belaka setelah melihat antusiasme masyarat yang mendatangi kampanye terbuka Sandiaga Uno. Dua hari lalu, Taufik dan beberapa petinggi parpol ikut memeriahkan safari di tiga wilayah, yaitu Jakarta Utara, Jakarta Timur, dan Jakarta Barat.

Taufik mengatakan pihaknya sedang mempersiapkan kampanye terbuka akbar Prabowo di DKI Jakarta yang akan berlangsung bulan depan.

"[Kampanye akbar] di Gelora Bung Karno 7 April. Ketum Parpol dan Caleg datang semua," ungkapnya.

Sebelumnya, Cawapres Nomor Urut 02 Sandiaga Uno mengatakan suara di Jakarta sangat penting untuk Pilres 2019. Meski demikian, dia tak khawatir karena saat ini sebagian wilayah Ibu Kota memang sudah berpihak pada Prabowo-Sandi.

"Jakarta Utara, Barat, dan Timur itu dulunya basis pemilih Anies-Sandi saat Pilkada DKI 2017. Kami akan membawa kisah sukses warga Jakarta ke tingkat nasional melalui OK OCE," jelasnya.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper