Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PENEMBAKAN CHRISTCHURCH :  Korban Jiwa Termasuk Seorang Warga Negara Malaysia

Malaysia mengumumkan seorang warganya meninggal dunia akibat serangan teroris di Christchurch, Selandia Baru.
Korban penembakan di masjid Al Noor di Christchurch Selandia Baru Jumat (15/3/2019) dilarikan ke rumah sakit./Reuters-Martin Hunter
Korban penembakan di masjid Al Noor di Christchurch Selandia Baru Jumat (15/3/2019) dilarikan ke rumah sakit./Reuters-Martin Hunter

Bisnis.com, KUALA LUMPUR - Selain warga negara Indonesia dan warga negara lainnya, seorang warga negara Malaysia termasuk dalam daftar korban yang tewas dalam serangan di masjid Christchurch, Selandia Baru.

Kementerian Luar Negeri Malaysia mengumumkan bahwa warganya Muhammad Haziq bin Mohd Tarmizi (17) meninggal akibat penembakan teroris di Christchurch, Selandia Baru, pada Jumat (15/3/2019).

“Dengan kesedihan mendalam dan dengan persetujuan dari keluarga, Kementerian Luar Negeri ingin mengonfirmasikan bahwa Muhammad Haziq bin Mohd Tarmizi berada di antara 50 korban yang kehilangan nyawa dalam insiden penembakan tragis di Christchurch," demikian bunyi siaran pers Kemenlu Malaysia, Kamis (21/3/2019).

Muhammad adalah putra Mohd Tarmizi Shuib, yang juga terluka ketika serangan itu terjadi.

Orang Malaysia lainnya yang terluka karena penembakan itu adalah Muhammad Nazril Hisham Omar dan Rahimi Ahmad.

Pemerintah Malaysia menyatakan belasungkawa kepada keluarga almarhum Muhammad Haziq bin Mohd Tarmizi sementara Komisi Tinggi Malaysia akan memberikan bantuan kepada keluarga dalam proses penguburan.

Datuk Seri Dr. Mujahid bin Yusof Rawa, Menteri di Departemen Perdana Menteri, juga akan terbang ke Christchurch untuk mewakili pemerintah dalam memberikan dukungan kepada para warga Malaysia yang terkena dampak insiden tragis itu.

Kementerian meminta media dan publik untuk menghormati perasaan anggota keluarga selama periode yang sulit pascaserangan tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper