Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Moeldoko: Pemerintah Buka Pintu untuk Saran dan Kritikan Masyarakat

Presiden Joko Widodo telah memasuki masa kepemimpinannya yang keempat, berbagai capaian dan program telah berjalan, namun ada juga catatan yang masih harus diperbaiki.
Presiden Joko Widodo (kedua kiri) didampingi Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (kanan), Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji (kiri), Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna dan Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman meninggalkan podium usai menjadi Inspektur upacara HUT ke-73 TNI di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat (5/10/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A
Presiden Joko Widodo (kedua kiri) didampingi Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto (kanan), Kasal Laksamana TNI Siwi Sukma Adji (kiri), Kasau Marsekal TNI Yuyu Sutisna dan Wakasad Letjen TNI Tatang Sulaiman meninggalkan podium usai menjadi Inspektur upacara HUT ke-73 TNI di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Jumat (5/10/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A

Bisnis.com, JAKARTA - Presiden Joko Widodo telah memasuki masa kepemimpinannya yang keempat, berbagai capaian dan program telah berjalan, namun ada juga catatan yang masih harus diperbaiki.

Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko mengakui belum seluruhnya catatan kepemimpinan Presiden Joko Widodo selama 4 tahun terakhir sempurna, masih ada catatan yang harus ditingkatkan.

“Intinya kita menyadari bahwa tidak ada yang sempurna untuk membangun bangsa yang besar ini,” ujarnya di Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi, Jakarta, Senin (22/10/2018).

Moeldoko mengatakan bahwa untuk meningkatkan pelayanan dan memenuhi kebutuhan masyarakat, pemerintah melalui Kantor Staf Presiden (KSP) membuka pintu yang selebar-lebarnya untuk masyarakat yang ingin memberikan saran atau pun kritik.

Ia mengajak seluruh rakyat untuk memperbaiki kekurangan-kekurangan pemerintah.

“Kita tidak alergi dengan kritik, kita buka lebar-lebar itu. Saya kira itu poin yang sangat penting demi jalannya pemerintahan, bahwa partisipasi publik sangat-sangat diperlukan. jadi tidak apa-apa masukan, bahwa pemerintah kurang ini dan itu, silahkan, kita akan perbaiki semuanya,” ujar saat ditemui usai diskusi Peluncuran Pelaporan 4 Pemerintah Jokowi-JK.

Seperti yang diketahui, Pemerintahan Presiden Joko Widodo dan Jusuf Kalla (JK) genap selama 4 tahun pada 20 Oktober silam.

Menurut beberapa lembaga survei mengatakan kepemimpinan Jokowi-JK mendapatkan tingkat kepuasan tinggi dalam berbagai sektor, di antaranya adalah infrastruktur, pembangunan, ekonomi.

Meski begitu, Pemerintahan Jokowi-JK juga memiliki catatan tingkat kepuasan yang rendah dan menjadi pekerjaan rumah pada sisa masa jabatannya, yang paling menjadi sorotan sejumlah pihak adalah penegakan hukum dan Hak Asasi Manusia (HAM).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Muhammad Ridwan
Editor : Miftahul Ulum
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper