Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Surplus Perdagangan China-AS Capai Rekor pada Agustus

China catatkan rekor surplus perdagangan dengan Amerika Serikat pada Agustus 2018 bahkan ketika pertumbuhan ekspor negara tersebut sedikit melambat.

Bisnis.com, BEIJING -- China catatkan rekor surplus perdagangan dengan Amerika Serikat pada Agustus 2018 bahkan ketika pertumbuhan ekspor negara tersebut sedikit melambat.

Capaian ini mungkin akan mendorong Donald Trump untuk meningkatkan ketegangan perdagangan antar dua negara.

Dilansir melalui Reuters, data Bea Cukai pada Sabtu (8/0) menunjukkan surplus perdagangan antara China dengan Amerika Serikat tercatat sebesar US$31,05 miliar pada Agustus 2018.

Angka ini tumbuh dari US$28,09 miliar pada Juli 2018, lebih tinggi dari rekor sebelumnya pada Juni 2018.

Selama delapan bulan pertama tahun ini, surplus China degnan pasar ekspor terbesarnyua telah meningkat hampir 15%, kondisi ini justru menambah ketegangan hubungan perdagangan antara dua ekonomi terbesar dunia.

Pertumbuhan ekspor tahunan China pada Agustus sedikit dimoderasi menjadi 9,8% atau tingkat terlemah sejak Maret, hanya sedikit di bawah tren baru-baru ini.

Angka perkiraan analis sedikit meleset, pertumbuhan pengiriman ekspor China hanya mencapai 10,1% dari 12.2% pada Juli 2018.

Meskipun dengan penerapan tarif Amerika Serikat terhadap produk asal China senilai US$50 miliar, ekspor China selama Agutus tumbuh lebih tinggi dari bulan sebelumnya dari 11,2% menjadi 13,2%.

"Masih ada dampak dari front-loading ekspor, tetapi alasan utama [untuk pertumbuhan ekspor yang masih solid] adalah pertumbuhan kuat ekonomi AS," ujar Zhang Yi, ekonom Zhonghai Shengrong Capital Management.

Zhang mengatakan dampak dari tarif AS terhadap ekspor China kemungkinan akan mulai terlihat dalam waktu beberapa bulan ke depan.

Sementara itu impor China dari Amerika Serikat hanya tumbuh 2,7% pada periode yang sama, melambat dari 11,1% oada Juli 2018.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nirmala Aninda
Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper