Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Gunung Merapi Meletus, Hujan Abu Sampai ke Kebumen

Hujan abu terdeteksi sampai Kebumen dan Gombong Jawa Tengah, dampak dari erupsi freatik Gunung Merapi, Kamis (24/5/2018). Dengan kata lain, jangkauan abu tersebut mencapai lebih dari 80 km ke arah barat daya.
Hujan abu Merapi terjadi di Nglawisan Tamanagung Muntilan Kabupaten Magelang, Kamis (24/5/2018) dini hari. - Istimewa/ Twitter @reddy/reddong
Hujan abu Merapi terjadi di Nglawisan Tamanagung Muntilan Kabupaten Magelang, Kamis (24/5/2018) dini hari. - Istimewa/ Twitter @reddy/reddong

Bisnis.com, JOGJA - Hujan abu terdeteksi sampai Kebumen dan Gombong Jawa Tengah, dampak dari erupsi freatik Gunung Merapi, Kamis (24/5/2018). Dengan kata lain, jangkauan abu tersebut mencapai lebih dari 80 km ke arah barat daya.

Berdasarkan informasi dari Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) melalui akun twitter resmi mereka @BPPTKG dilaporkan hujan abu Merapi sampai ke Kebumen dan Gombong. Jarak Kebumen ke Gunung Merapi mencapai 88 km.

Hujan abu juga terjadi di wilayah kecamatan Kemiri sisi utara kota Purworejo.HUjan abu di kawasan ini masih berlangsung hingga pukul 06.19 WIB. "Semoga semuanya baik-baik saja," tulis akun @Nandarkuo23.

Di kawasan Dusun Nglawisan Desa Tamanagung Kecamatan Muntilan Kabupaten Magelang yang lebih dekat dengan Gunung Merapi, akun @reddy_reddong melaporkan pada pukul 04.00 WIB sudah putih semua halaman depan, namun hujan abu sudah reda.

Pada Kamis pagi, Gunung Merapi teramati dari pos Selo Boyolali tampak berkabut hanya terlihat puncaknya. "Diharapkan masyarakat tetap melakukan aktivitas seperti biasa dan tetap waspada," kata BPPTKG.

Warga diminta tetap tenang & mempersiapkan masker, kacamata, obat tetes, topi, jaket lengan panjang jika berpergian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nina Atmasari
Editor : Sutarno
Sumber : harianjogja.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper