Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hubungan Trump dan Rusia Kembali Dipertanyakan

Koneksi antara pemerintahan Donald Trump dan Rusia kembali mendapat sorotan setelah penyelidikan dilakukan terhadap seorang pebisnis yang diduga mengatur pertemuan antara anak tertua Trump dan perwakilan Rusia pada kampanye tahun lalu.
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden AS Donald Trump di KTT G20, Hamburg Jerman./Istimewa
Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden AS Donald Trump di KTT G20, Hamburg Jerman./Istimewa

Bisnis.com, JAKARTA - Koneksi antara pemerintahan Donald Trump dan Rusia kembali mendapat sorotan setelah penyelidikan dilakukan terhadap seorang pebisnis yang diduga mengatur pertemuan antara anak tertua Trump dan perwakilan Rusia pada kampanye tahun lalu.

Dilansir Reuters, Rabu (27/12/2017), pertemuan tersebut dilakukan di Trump Tower, New York, AS dan melibatkan Donald Trump Jr. serta para penasihat kampanye Trump lainnya. Penyelidikan ini dilakukan oleh Kongres AS dan Penasihat Khusus Robert Mueller, dengan tujuan mengetahui apakah ada campur tangan Rusia dalam Pemilu AS pada 2016.

Komite intelijen Senat AS dan DPR AS telah menginterogasi warga AS yang lahir di Georgia, Irakly Kaveladze. Kaveladze adalah staf Crocus Grup, perusahaan properti milik pengusaha Azerbaijan Aras Agalarov, yang bekerja di cabang AS.

Dia tidak hanya ikut serta dalam pertemuan yang dilakukan pada 9 Juni 2016 itu, tapi juga hadir dalam jamuan makan pribadi antara Trump dan Agalarov di Las Vegas pada 2013. Jamuan makan tersebut digelar terkait kesepakatan untuk menyelenggarakan acara Miss Universe, yang dikelola oleh Trump, di Moskow.

Pihak penyelidik sedang menginvestigasi hubungan yang dimiliki Kaveladze dan keluarga Trump, serta apakah dia memiliki peran yang lebih besar.

Terkait hal ini, pihak Gedung Putih maupun Mueller menolak memberikan komentar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Annisa Margrit
Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper