Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Islamic Camp Bekali Pelajar & Mahasiswa Kemandirian Hidup

Puluhan pelajar dan mahasiswa mengikuti Islamic Camp yang digelar komunitas Bengkel Hati Al Hidayah Tangerang, di Cibatok, Bogor, untuk mengisi liburan sekolah dengan kegiatan yang positif.
Sejumlah pelajar dan mahasiswa peserta Islamic Camp foto bersama./Istimewa
Sejumlah pelajar dan mahasiswa peserta Islamic Camp foto bersama./Istimewa

Bisnis.com, TANGERANG-Puluhan pelajar dan mahasiswa mengikuti Islamic Camp yang digelar komunitas Bengkel Hati Al Hidayah Tangerang, di Cibatok, Bogor, untuk mengisi liburan sekolah dengan kegiatan yang positif.

Ketua Komunitas Bengkel Hati Al Hidayah Tangerang, Syariful Alam, mengatakan para pelajar dan mahasiswa dari sekolah dan perguruan tinggi se Tangerang Raya itu cukup antusias mengikuti kegiatan yang berakhir kemarin.

“Para peserta Islamic Camp dibekali dengan pengetahuan agama, kemampuan kemandirian, disiplin dan kekompakan dalam berorganisasi serta manajemen waktu," katanya, Selasa (26/12/2017)

Menurutnya, kegiatan Islamic Camp bertujuan agar para pemuda Islam dapat memanfaatkan liburan sekolah dengan kegiatan yang bermanfaat dan hiburan yang positif.

Selain itu, lanjutnya, Islamic Camp juga diselenggarakan untuk memperdalam pengetahuan agama, kemandirian dan memperkuat silaturahmi antar pelajar dan mahasiswa se-Tangerang Raya.

Dia menjelaskan kegiatan Islamic Camp diharapkan mampu menggelorakan semangat muda pelajar dan mahasiswa agar menghindari perilaku-perilaku yang merusak di era kids zaman now.

Perilaku merusak yang mengancam remaja sekarang, lanjutnya, antara lain adalah perkelahian antar pelajar, narkoba, pergaulan bebas dan lesbian, gay, biseksual, dan transgender (LGBT).

Syariful mengungkapkan selama berlangsung Islamic Camp para peserta mengikuti kajian keIslaman yang dikemas dengan camping di kawasan Gunung Salak, Bogor dengan air terjun dan hutan yang udaranya sejuk dan segar.

"Konsep kegiatan Islamic Camp cukup menarik bagi pelajar dan mahasiswa yang ikut. Mereka juga dibekali ilmu dan pengetahuan bertahan diri di hutan dan alam bebas. Selain diisi dengan outbound," ujarnya.

Sementara itu Pembina Bengkel Hati Al Hidayah, Bayu Tri Seno, menyatakan peserta Islamic Camp diharapkan dapat menyerap nilai-nilai positif untuk menjadi berakhlak mulia, berpengetahuan luas serta menjadi agen perubahan bangsa dan Islam.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper