Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Macron Terpilih jadi Presiden Prancis, Uni Eropa Bernapas Lega

Emannuel Macron terpilih sebagai Presiden Prancis setelah memenangkan pemungutan suara pada Minggu (7/5/17) waktu setempat.
Emmanuel Macron/Istimewa
Emmanuel Macron/Istimewa

Kabar24.com,  JAKARTA — Emannuel Macron terpilih sebagai Presiden Prancis setelah memenangkan pemungutan suara putaran ke-2 pada Minggu (7/5/17) waktu setempat.

Macron menjadi Presiden termuda Prancis di usia 39 tahun. Dia berhasil mengalahkan Le Pen yang berencana membawa negara itu meninggalkan Uni Eropa.

Dalam kampanyenya, Macron mengusung visi yang bersahabat dengan dunia bisnis. Dia menekankan pada integrasi Eropa.

Macron memenangkan putaran ke-2 pemungutan suara dengan total perolehan suara 65% mengungguli saingannya Marine Le Pen dengan 34,5%. Jarak tersebut melebihi prediksi yang dilakukan sebelum pemilu digelar.

Dalam pidato kemenangannya, Macron mengatakan menghormati pilihan sejumlah masyarakat yang memilih langkah ekstrem untuk mendukung gerakan keluar dari Uni Eropa.

“Saya mengetahui perpecahan di negara kita yang membuat sebagian memilih pemimpin dengan langkah ekstrem. Saya menghargai mereka,” ujar dia dikutip dari laman Reuters, Minggu (7/5/17) waktu setempat.

Dia menyatakan akan mulai membangun kembali hubungan antara Eropa dan masyarakat luas serta warga negaranya.

Sementara itu, Le Pen diketahui telah mengucapkan selamat kepada Presiden terpilih. Kendati demikian, dia meminta kepada para pendukungnya untuk merapatkan barisan demi menyusun kekuatan politik baru.

Sesaat setelah kemenangannya, beberapa pemimpin dunia turut memberikan ucapan selamat. 

Presiden Amerika Serikat Donald Trump mengungkapkan dengan istilah “big win”. Trump mengatakan segera bertemu Macron untuk membicarakan kerja sama.

Kanselir Jerman Angela Merkel juga telah mengadakan pembicaraan lewat telepon dengan Macron. Keduanya berencana merevitalisasi poros Prancis—German sebagai jantung dari Uni Eropa. (Reuters)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper