Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Puluhan Ribu Penduduk Pekanbaru Belum Rekam Data e-KTP

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru mencatat masih ada sebanyak 32.782 jiwa penduduk daerah itu yang belum melakukan perekaman data e-KTP.
Petugas merekam kornea mata (iris) pada program pembuatan e-KTP. /Antara
Petugas merekam kornea mata (iris) pada program pembuatan e-KTP. /Antara

Kabar24.com, PEKANBARU – Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru mencatat masih ada sebanyak 32.782 jiwa penduduk daerah itu yang belum melakukan perekaman data e-KTP.

Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru Baharuddin menyatakan ada 557.466 jiwa penduduk daerah itu yang wajib merekam data e-KTP di Pekanbaru.

"Sebanyak 32.782 jiwa di antaranya belum melakukan perekaman e-KTP. Kami mengimbau bagi yang belum melakukan perekaman data agar segera melakukannya sebelum 30 September mendatang," katanya dalam keterangan pers, Rabu (31/8/2016).

Imbauan ini kata dia, dilakukan mengingat aturan Kemendagri tentang keharusan memiliki e-KTP sebagai kartu identitas, selain itu mulai 1 Oktober mendatang kartu yang berlaku hanya e-KTP.

Akibatnya bila masyarakat tidak melakukan hal itu dan datanya tidak terekam, segala persyaratan administrasi terkait dengan kartu identitas tidak dapat dilayani, misalnya bidang kesehatan lewat BPJS Kesehatan, perizinan usaha, hingga mendaftarkan pernikahan.

Dia menjelaskan upaya sosialisasi sudah sering dilakukan kepada masyarakat di Pekanbaru. Tetapi masih ada yang belum melakukan perekaman karena kurangnya kesadaran warga.

“Karena biasanya saat merasa butuh itulah warga mau melakukan perekaman data dan mengurus e-KTP,” katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper