Kabar24.com, JAKARTA-- Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) kembali ke rumah dinas di Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, pada pukul 09.00 WIB, Kamis (10/9/2015) pagi, setelah menjalani rawat inap semalam sejak Rabu (9/9/2015).
Husain Abdullah, Juru Bicara Wakil Presiden mengatakan, menurut laporan dokter yang merawat JK, Dr. Yamin, kondisi JK sudah membaik sejak tadi malam, sehingga tak perlu menjalani pemeriksaan kembali pagi ini dan mengizinkanJK langsung kembali ke rumah.
Hanya karena membutuhkan waktu istirahat, pihak keluarga memutuskan agar pria kelahiran 1942 itu menginap di Ruang Pavilion Eksekutif Lantai 7 RS Cipto Mangunkusumo Kencana selama semalam.
"Pagi ini sudah pulang. Bapak sudah baik, sudah bisa ketawa-ketawa,"katanya, Kamis(10/9/2015).
Husain mengatakan, tamu-tamu kerabat dan kolega juga diperkenankan menjenguk Wapres JK di rumah dinas.
Menurut dia, JK akan menjalani kegiatan rutin dan menyelesaikan agenda tugas setelah kembali ke rumah dinas hari ini.
Sebelumnya, JK tak sengaja mengunjungi RS Cipto Mangunkusumo setelah menghadiri agenda pembukaan diskusi buku di Universitas Indonesia yang berada tepat di sebelah rumah sakit.
Dalam kunjungannya, JK dianjurkan menjalani pemeriksaan kesehatan dan diputuskan beristirahat sejenak. Pria asal Sulawesi Selatan itu tak terlihat mendampingi Presiden Joko Widodo dalam pengumuman paket kebijakan ekonomi pada Rabu(10/9/215) malam, karena menjalani perawatan kesehatan.
Setelah pengumuman Paket Kebijakan Ekonomi, Jokowi menjenguk JK di RSCM dan berlangsung sekitar 30 menit.