Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Timor Leste Minta Bantuan Kelola Taman Nasional

Pemerintah Timor Leste meminta bantuan Pemerintah Indonesia untuk mengelola kebun raya dan taman nasional di negaranya, agar memiliki daya tarik bagi wisatawan.
Menteri Lingkungan dan Kehutanan Hidup Siti Nurbaya. / Antara
Menteri Lingkungan dan Kehutanan Hidup Siti Nurbaya. / Antara
Bisnis.com, JAKARTAPemerintah Timor Leste meminta bantuan Pemerintah Indonesia untuk mengelola kebun raya dan taman nasional di negaranya, agar memiliki daya tarik bagi wisatawan.
 
Siti Nurbaya, Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, mengatakan Pemerintah Timor Leste ingin mempelajari pengelolaan taman nasional yang memiliki daya tarik wisata. Pasalnya, Indonesia saat ini memiliki sejumlah taman nasional dan kebun raya yang menjadi ikon pariwisata.
 
Kita kan punya Taman Nasional Komodo, Bromo Tengger, Pangrango, dan sebagainya. Mereka ingin mempelajari pengelolaannya, katanya di Jakarta, Rabu (26/8/2015).
 
Siti menuturkan Timor Leste juga menginginkan pendampingan dalam pengembangan dan pemanfaatan kayu, serta tanaman keras lainnya. Pemerintah negara tersebut memanfaatkan letak geografisnya untuk mempelajari 4.000 jenis tanaman kayu yang dapat dikembangan di Indonesia.
 
Menurutnya, Pemerintah Indonesia selama ini telah membantu Timor Leste dalam bentuk kerja sama pengembangan kapasitas sumber daya manusia, dalam bentuk pendidikan dan pelatihan atau diklat, serta penyuluhan kehutanan.
 
Dirjen Kehutanan Timor Leste itu lulusan Indonesia. Mereka memiliki 89 orang lulusan Indonesia yang ada di pemerintahan, dan 3 orang lainnya pernah mengikuti diklat yang dilakukan pemerintah, ujarnya.
 
Dia juga menyebutkan pemerintah memberikan pengetahuan mengenai cara mereboisasi lahan negaranya. Timor Leste sendiri memiliki kontur pegunungan, seperti Nusa Tenggara Timur.
 
Selain itu, pihaknya juga akan melakukan kerja sama pengelolaan 10 daerah aliran sungai dengan luas sekitar 450 hektare yang mengalir melalui kedua negara tersebut.
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lili Sunardi

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper