Bisnis.com, JAKARTA - Wakil Presiden Jusuf Kalla memastikan akan terjadi perombakan Kabinet Kerja demi meningkatkan kinerja pemerintahan.
Kalla mengatakan untuk meningkatkan kinerja pemerintahan, dibutuhkan sosok-sosok pembantu kepala negara yang memiliki kemampuan sesuai dengan jabatannya. Untuk itu, perlu dilakukan perombakan (reshuffle) kabinet.
“Ya [perlu reshuffle] karena banyak perlu peningkatan kinerja tentu dibutuhkan orang-orang yang sesuai dengan kemampuannya,” ujarnya di Kantor Wakil Presiden, Senin (4/5/2015).
Meski memastikan akan ada reshuffle, dia enggan mengungkapkan lebih rinci menteri bidang apa saja yang akan mengalami penggantian. Orang nomor dua di Republik ini juga tak menyebutkan waktu perombakan kabinet terjadi.
“Tentu dalam waktu ke depan ini lah. Belum kami bicarakan, ” tuturnya.
Dia hanya menegaskan perombakan kabinet akan dilakukan pada waktu yang tepat ketika hal itu dipandang perlu oleh kepala negara.