Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

FORMASI PNS: Yogyakarta Dapat Jatah 74 CPNS BARU

Setelah selama tiga tahun tidak bisa menambah jumlah pegawai negeri sipilnya, tahun ini Pemerintah Kota Yogyakarta mendapat alokasi baru.
Ilustrasi
Ilustrasi

Bisnis.com, YOGYAKARTA -- Setelah selama tiga tahun tidak bisa menambah jumlah pegawai negeri sipilnya, tahun ini Pemerintah Kota Yogyakarta mendapat alokasi baru.

Pemerintah Kota Yogyakarta memperoleh alokasi sebanyak 74 formasi calon pegawai negeri sipil pada 2014 setelah mengalami moratorium pegawai selama tiga tahun.

"Pada tahun ini, Pemerintah Kota Yogyakarta akan membuka rekrutmen calon pegawai negeri sipil (CPNS). Namun, kami masih menunggu kepastian mekanisme pelaksanaannya dari pusat," kata Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Pegawai Badan Kepegawaian Daerah Kota Yogyakarta Ary Sulistyorini, Rabu (2/7/2014).

Menurut dia, Pemerintah Kota Yogyakarta sudah mengajukan kebutuhan pegawai negeri sipil ke Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi pada Maret dan baru memperoleh jawaban terkait persetujuan alokasi pegawai pada 20 Juni sesuai surat nomor B-2250/M.PAN-RB/06/2014.

Berdasarkan perhitungan analisis jabatan dan analisis beban kerja, Pemerintah Kota Yogyakarta mengalami kekurangan lebih dari 1.000 pegawai. Namun setelah dilakukan pengkajian ulang sesuai skala prioritas diketahui ada kekurangan 642 pegawai.

"Kami mengajukan kebutuhan sebanyak 642 pegawai namun yang disetujui oleh kementerian hanya untuk 74 formasi," katanya.

Sebanyak 74 formasi tersebut terbagi untuk tiga kategori formasi yaitu tenaga kesehatan, tenaga pendidikan dan tenaga teknis. "Dari persetujuan tersebut, kami akan mengusulkan jenis jabatan apa saja yang dibutuhkan," katanya.

Pengusulan jenis jabatan yang dibutuhkan tersebut, lanjut Ary, akan disesuaikan dengan skala prioritas kebutuhan pegawai serta visi dan misi pemerintah sehingga pegawai yang direkrut dapat mendukung program kerja pemerintah di masa akan datang.

"Dari skala prioritas, jumlah kebutuhan terbesar adalah tenaga pendidikan, tenaga kesehatan baru tenaga teknis. Namun, untuk tenaga kesehatan dapat dipenuhi melalui jalur lain karena instansi kesehatan sudah berstatus sebagai Badan Layanan Umum (BLU)," katanya.

Pada penerimaan tahun ini, Ary mengatakan, seleksi pegawai akan dilakukan menggunakan sistem computer assited test (CAT).

Penerimaan calon pegawai negeri sipil di Pemerintah Kota Yogyakarta terakhir kali dilakukan pada 2010, saat itu ada sebanyak 80 pegawai yang direkrut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : News Editor
Editor : Saeno
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper