Bisnis.com, JAKARTA – Sebanyak 269 pegawai pada Satuan Kerja Perangkat Daerah - Pelayanan Terpadu Satu Pintu (SKPD-PTSP) yang telah lulus akan dibantu dengan CPNS baru untuk melayani masyarakat karena di Jakarta yang memiliki 267 kantor kelurahan, 44 kecamatan, dan 6 kantor kota kabupaten.
Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama mengatakan CPNS yang baru saja dilantik akan menjadi bibit bagi budaya baru dalam membenahi wajah pelayanan publik di Ibu Kota.
"Jadi ada sebuah bibit budaya baru yang kita tanamkan. Ini satu modal 1.156 orang masuk ke sini," ujarnya saat memberi pengarahan kepada CPNS baru di Kantor Wali Kota Jakarta Barat, Jumat (27/6/2014).
Menurut Ahok, sapaan akrab Basuki, dengan mengerahkan CPNS ke PTSP sebelum kembali ke Dinas terkait akan menjadi cara efektif mengoreksi kinerja Dinas di atasnya.
"Kalau kamu udah bantu dia jadi biro jasa, kamu akan merasa SKPD mana yang menghalangi kamu," tuturnya.
Dengan bekerja di PTSP, CPNS akan bersinggungan dengan berbagai perizinan terkait semua kedinasan di lingkungan Pemprov DKI. Hal ini juga ditunjang dengan sistem penilaian baru yang akan menjamin optimalisasi kinerja CPNS. Alhasil, setelah dikembalikan ke Dinas, CPNS dapat mengoreksi kesalahan berdasarkan pengalaman selama ditempatkan di PTSP.
"Nanti Kamu buat catatan, waktu Kamu udah tau, dikembalikan SKPD itu Anda sudah bisa memperbaiki kelakuan mereka," katanya.
Seperti diketahui, 269 pegawai PTSP yang telah lulus akan dibantu dengan CPNS baru untuk melayani masyarakat karena di Jakarta yang memiliki 267 kantor kelurahan, 44 kecamatan, dan 6 kantor kota kabupaten.