JAKARTA--PT Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Dihatsu, membukukan penjualan secara wholesales selama Januari-November 2012 mencapai 150.183 unit, sekaligus melampaui tarket tahun ini sebanyak 150.000 unit.Amelia Tjandra, Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor, mengatakan volume penjualan tersebut meningkat 21% dibandingkan dengan periode Januari-Nobember 2011 sebesar 123.760 unit."Dengan pencapaian penjualan tersebut, Daihatsu berhasil mempertahankan peringkat kedua pangsa pasar otomotif nasional pada Januari-November 2012 sebesar 14,6%," katanya di Jakarta, Jumat (7/12/2012).Menurutnya, khusus penjualan secara wholesales selama November 2012, Daihatsu berhasil mencatat sebanyak 14.637 unit dengan All New Xenia menjadi penopang penjualan terbesar mencapai 6.452 unit atau 44,1%.Dia menjelaskan, angka penjualan kendaraan low commercial Gran Max menempati posisi kedua sebesar 5.113 unit atau 34,9%, disusul kelas medium sport utility vehicle (SUV) Terios berkontribusi sebesar 2.003 unit atau 13,7%.Berikutnya adalah Luxio memberikan kontribusi terhadap total penjualan Daihatsu sebesar 649 unit atau 4,4%, diikuti kelas small city car All New Sirion yang terjual 420 unit atau 3%.Amelia juga menjelaskan penjualan secara retailsales Daihatsu pada November2012 mencapai 14.248 unit, sehingga total penjulan selama periode Januari-November 2012 sebanyak 148.479 unit, atau meningkat 18% dibanding periode yang sama tahun lalu sebesar 125.853 unit."Hasil ini membuat Daihatsu juga menduduki ranking kedua market share retailsales nasional 2012 dan mendekati akhir tahun ini penjualan Daihatsu berhasil melampaui target tahun ini sebesar 150.183 unit," tegasnya. (if)
OTOMOTIF: Daihatsu Lampaui Target Penjualan
JAKARTA--PT Astra Daihatsu Motor, agen tunggal pemegang merek Dihatsu, membukukan penjualan secara wholesales selama Januari-November 2012 mencapai 150.183 unit, sekaligus melampaui tarket tahun ini sebanyak 150.000 unit.Amelia Tjandra, Marketing Director
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel
Penulis : Sekretariat Redaksi
Editor : Wan Ulfa Nur Zuhra
Topik
Konten Premium
Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.
Artikel Terkait
Berita Lainnya
Berita Terbaru
2 jam yang lalu
Hasto: Megawati-Prabowo Punya Hubungan Historis yang Kuat
2 jam yang lalu
Gempa 4,7 SR Guncang Melonguane, Maluku Utara
5 jam yang lalu
Gempa 4,6 SR Guncang Halmahera Barat, Kedalaman 10 Kilometer
6 jam yang lalu