Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

DUNIA OTOMOTIF: Jaguar F-type 2012 Cita rasa India

Ada kabar menarik bagi Anda yang fanatik dengan mobil mewah Jaguar. Karena varian Jaguar F-Type diluncurkan pada pameran otomotif New York Auto Show 2012 pekan ini.Global Brand Director Jaguar Cars, Adrian Hallmark, mengatakan varian terbaru mobil sport

Ada kabar menarik bagi Anda yang fanatik dengan mobil mewah Jaguar. Karena varian Jaguar F-Type diluncurkan pada pameran otomotif New York Auto Show 2012 pekan ini.Global Brand Director Jaguar Cars, Adrian Hallmark, mengatakan varian terbaru mobil sport tersebut mulai diproduksi akhir tahun ini. Akselerasi dalam pengembangan Jaguar F-Type banyak dipengaruhi oleh kesuksesan dan respons positif terhadap mobil konsep C-X16 pada September 2011 lalu.Pengembangan Jaguar F-Type dikatakan sebagai representasi dari kepercayaan diri dan ambisi dari merek Jaguar, serta merupakan keinginan dari para insinyur dan desainer. Mereka berharap bisa menjadi pemimpin di kelasnya setelah absen terlalu lama dalam segmen pasar kelas Jaguar.Tercatat perusahaan asal India Tata Motors membeli Jaguar Land Rover  senilai 1,5 miliar poundsterling dari tangan Ford pada Juni 2008 yang terjerat krisis moneter dunia.Saat ini, program pengembangan F-Type memasuki tahap akhir, yaitu fase percobaan. Para insinyur prototipe saat ini ditempatkan Castle Bromwich plant di British Midlands, di tempat itu juga produksi Jaguar F-Type akan dilakukan."Teknisi pengembang F-Type sedang fokus pada upaya memberikan kepuasan maksimal bagi pengemudi. Kami sangat antusias melihat perkembangan saat ini dan berharap agar dapat segera mendemonstrasikan pencapaian kami," ujar Ian Hoban, Vehicle Line Director Jaguar.Dia menjelaskan bahwa mobil sport sejati harus murni baik dari sisi tujuan maupun bentuk, kesempatan memproduksi mobil untuk Jaguar merupakan hal istimewa baik bagi dirinya pribadi dan bagi tim.Sayangnya  model dan spesifikasi teknis Jaguar F-Type baru akan secara detail akan diumumkan pada akhir 2012. Adapun penjualannya dimulai pada pertengahan 2013 alias sampai di garasi mungkin baru awal 2014.Sport car F type adalah kendaraan beratap terbuka (cabriolet) dengan dua penumpang diproduksi khusus untuk memperingati  mobil legendaris sport tipe-E yang pertama kali melakukan debut setengah abad lalu.Berubah namaSebenarnya model sport yang akan diluncurkan itu awalnya akan diberi nama Jaguar tipe XE Jaguar tapi akhirnya diberikan kepada F-Type sebagai penghormatan kepada E-Type yang terkenal.Model F-TYPE menambah jajaran Jaguar seperti sedan XF dan Sportbrake, flagship saloon XJ yang kerap digunakan para pejabat tinggi berbagai negara, dan sporty dan coupe XK dan convertible.Sebagai mobil kencang, kendaraan yang mengedepankan kenyamanan pengemudi ini dikembangkan dari mobil konsep C-X16 ditargetkan mampu memiliki kecepatan puncak hingga 350 km/jam.Hal itu didukung oleh mesin bensin 3.000 cc dilengkapi Supercharged V6 yang terhubung dengan gearbox delapan kecepatan otomatis, dengan gaya F1 dilengkapi supercharger plus motor listrik, sama dengan C-X16."Sebuah mobil sport sejati harus sesuai dengan tujuan dan bentuknya. Semua model Jaguar klasik tipe C, tipe D dan tipe E adalah mobil sport yang dibuat sesuai era mereka, dan Tipe-F akan dibuat sesuai waktunya, waktunya segera tiba," kata Direktur Desain Ian Callum.Menurut Adrian Hallmark, Direktur Merek Global Jaguar kemampuan F-type sama dengan XKR-S, tetapi tenaganya lebih kecil. Dengan kata lain, F-Type bukan hanya sebagai mobil sport, melainkan juga GT. Dari harga, model ini akan bersaing dengan Porsche Boxster/Cayman, BMW Z4, dan Mercedes-Benz SLK.([email protected]) (tw) 

>> BACA JUGA ARTIKEL LAINNYA:

+ Berita BISNIS INDONESIA hari ini: S&P ogah buat INVESTMENT GRADE?

+ INDONESIAN IDOL 2012: BELINDA pulang!

+ PESAWAT JATUH, 127 penumpang TEWAS

+ ACEH kembali diguncang GEMPA 5,9 SR

+ INDONESIAN BONDS sets for Weekly GAIN

+ MANCHESTER UNITED Value rises to $2.2 Billion

+ DAHLAN ISKAN mengintili TIGA PEREMPUAN

+ WISHNUTAMA mau buka RESTO dan bikin EO?

+ DIVE SITES: Indonesian big problem, FISHERMAN BLAST

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Tusrisep
Editor : Nadya Kurnia

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper