Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KARTU CO-BRANDING: Garuda kembali gandeng Standard Chartered

JAKARTA: PT Garuda Indonesia Tbk kembali menjalin kerja sama dengan Standard Chartered Bank, dan kali ini keduanya menerbitkan kartu kredit bersama Dengan fasilitas diskon hingga 30%. Sebelumnya Garuda memesan 10 pesawat Boeing 737-800 Next Generation.Direktur

JAKARTA: PT Garuda Indonesia Tbk kembali menjalin kerja sama dengan Standard Chartered Bank, dan kali ini keduanya menerbitkan kartu kredit bersama Dengan fasilitas diskon hingga 30%. Sebelumnya Garuda memesan 10 pesawat Boeing 737-800 Next Generation.Direktur Utama Garuda Indonesia Emirsyah Satar mengatakan kerjasama dengan Standard Chartered Bank ini merupakan kelanjutan dari kerjasama sebelumnya."Melalui kerja sama ini, Standard Chartered Bank akan berkolaborasi bersama Garuda untuk mendukung program kesetiaan pelanggan yaitu Garuda Frequent Flyer. Upaya pengembangan ini juga termasuk diantaranya adalah rencana memperkenalkan kartu kredit co-brand Garuda Indonesia – Standard Chartered untuk nasabah di Indonesia," tutur Emirsyah, Senin, 9 April 2012.Dia menjelaskan para pemegang kartu kredit Standard Chartered Bank akan mendapat potongan harga khusus saat melakukan pembelian tiket pesawat Garuda. Berbagai keistimewaan tersebut juga dapat dinikmati oleh para pemegang kartu kredit di enam pasar lainnya yaitu Singapura, Malaysia, Thailand, Hong Kong, Taiwan dan Korea Selatan."Adapun manfaat-manfaat tersebut antara lain potongan harga hingga 12% untuk pembelian tiket pesawat untuk semua rute internasional dan domestik. Potongan harga hingga 30% untuk pembelian tiket pesawat dengan rute internasional menuju Jakarta dan Denpasar," jelasnya.Manfaat lainnya, imbuh Emirsyah, harga istimewa untuk rute penerbangan internasional dari Indonesia untuk pembelian minimal dua tiket pesawat. Gratis penambahan bagasi hingga 5 kg untuk seluruh penumpang kelas eksekutif.Emirsyah menjelaskan kerja sama kartu kredit ini merupakan lanjutan dari kerjasama sebelumnya terkait transaksi senilai jutaan dolar AS atas pemesanan 10 pesawat Boeing 737-800 Next Generation. Kesepuluh pesawat tersebut akan disewa oleh Garuda Indonesia dari Pembroke Lease France SAS, yang merupakan salah satu anak perusahaan Standard Chartered Bank yang bergerak di bidang penyewaan pesawat terbang, pembiayaan, serta manajemen.Dengan perkiraan pertumbuhan ekonomi tiap tahun rata-rata sebesar 5,8% pada 2012, imbuhnya, Indonesia diramalkan menjadi salah satu destinasi wisata bisnis utama di wilayah Asia. Untuk mendukung kebutuhan akan meningkatnya perjalanan udara tersebut, Garuda telah meningkatkan frekuensi penerbangan di wilayah Asia.Emirsyah menjelaskan Garuda akan membuka rute baru ke Asia yakni Denpasar-Haneda pada April 2012 dan Jakarta-Taipei pada Mei 2012, termasuk peningkatan frekuensi penerbangan Jakarta–Tokyo dalam waktu sehari tiga kali. Selain itu ada juga penambahan rute untuk domestik dengan tujuan Kalimantan, Sulawesi, dan Papua.Regional Head of Consumer Banking Standard Chartered Bank Som Subroto mengatakan pihaknya memiliki serangkaian penawaran inovatif seputar dining, transaksi online, juga termasuk layanan bill payment."Untuk itu kami percaya para pemegang kartu kredit co-brand Garuda Indonesia – Standard Chartered nantinya memperoleh beragam keuntungan dari proposisi kartu dan lifestyle yang sangat menarik," tuturnya. (faa)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper