Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PMI dirikan posko bantu warga Baleendah

JAKARTA: Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bandung telah mendirikan posko tanggap darurat bencana di Baleendah, menyusul bencana banjir yang terjadi pada Kamis dini hari (2 Desember) lalu.

JAKARTA: Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bandung telah mendirikan posko tanggap darurat bencana di Baleendah, menyusul bencana banjir yang terjadi pada Kamis dini hari (2 Desember) lalu.

"Sejak Kamis dini hari lalu, relawan PMI telah terlibat membantu proses evakuasi warga ke lokasi yang aman dengan menggunakan perahu. Wilayah yang terkena dampak banjir terparah ada di Kelurahan Baleendah dan Andir," ujar Staf Penanggulangan Bencana PMI Kabupaten Bandung, Lala Jalaluddin, dalam keterangan tertulisnya, hari ini.Ada tiga desa termasuk Bojong Malaka dan Kampung Cieunteung yang banjirnya hingga setinggi 2,5 meter. Sekitar 1.000 rumah terkena banjir dan 2.000 KK yang menjadi korban banjir kali ini.Dia menambahkan relawan PMI membantu mengevakuasi warga ke enam lokasi pengungsian. Lebih rinci yaitu di Gedung Juang Baleendah sebanyak 116 jiwa temasuk 20 balita, di kantor Kelurahan Baleendah sebanyak 76 jiwa termasuk 11 balita, di Gedung Kwarcab sebanyak 233 jiwa termasuk 25 balita, di Kantor Kecamatan sebanyak 55 jiwa, di tenda RW 08 Baleendah ada 153 jiwa termasuk 15 balita, dan di Masjid Al-Ikhlas Baleendah 54 jiwa. Kabar terkini, banjir masih menggenangi sebagian wilayah Baleendah dan Andir.Berdasarkan hasil pendataan PMI Kabupaten Bandung, para korban banjir Kabupaten Bandung masih membutuhkan bantuan makanan siap saji, tenda pengungsian, alas tidur, dan selimut.Tak hanya banjir, bencana longsor juga melanda Kabupaten Bandung. Pada Kamis setelah hujan deras mengguyur, terjadi longsor di beberapa wilayah."Lokasi yang terkena longsor adalah Desa Sukawening, Kecamatan Ciwidey. Di sana diketahui ada 10 rumah warga rusak berat. Kampung Cinangka Kecamatan Pasir Jambu dan Desa Ciburial Kecamatan Cimenyan juga diterjang longsor. Ada 5 rumah warga rusak berat."Sejak Jumat (3 Desember), PMI Kabupaten Bandung telah mendistribusikan bantuan logistik berupa puluhan paket peralatan untuk kebutuhan keluarga (family kit) untuk para korban longsor. Hingga kini, relawan PMI masih terus siaga di Posko PMI di Baleendah dan lokasi longsor di Ciwidey.Berdasarkan laporan dari pemerintah desa setempat, longsor di Desa Ciburial telah mengakibatkan tiga orang warganya meninggal dunia tertimbun longsoran tanah. (msw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Mursito

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper