Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kejagung Kirim Empat Kontiner Bantuan ke Sulawesi Tengah

Kejaksaan Agung menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa 4 kontainer kebutuhan pokok kepada masyarakat Sulawesi Tengah yang menjadi korban gempa bumi dan tsunami beberapa waktu lalu.
Warga korban gempa dan tsunami berkumpul, usai menerima kiriman bantuan makanan yang diangkut helikopter PMI, di Donggala, Sulawesi Tengah, Kamis (4/10/2018)./Reuters-Darren Whiteside
Warga korban gempa dan tsunami berkumpul, usai menerima kiriman bantuan makanan yang diangkut helikopter PMI, di Donggala, Sulawesi Tengah, Kamis (4/10/2018)./Reuters-Darren Whiteside
Bisnis.com, JAKARTA — Kejaksaan Agung menyerahkan bantuan kemanusiaan berupa 4 kontainer kebutuhan pokok kepada masyarakat Sulawesi Tengah yang menjadi korban gempa bumi dan tsunami beberapa waktu lalu.
 
Kepala Pusat Penerangan Hukum (Kapuspenkum) Kejaksaan Agung, Mukri mengungkapkan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Jaksa Agung H.M Prasetyo bersama Ketua Umum Ikatan Adyaksa Dharmakarini Ros Ellyana Prasetyo secara simbolis ke masyarakat Sulawesi Tengah.
Dia menjelaskan bahwa bantuan yang diberikan itu berupa makanan, obat-obatan, terpal, gensel, kebutuhan balita serta kebutuhan primer lainnya untuk masyarakat yang menjadi korban gempa bumi dan tsunami di Palu.
 
"Bantuan itu adalah tahap lanjutan dari penyaluran bantuan kemanusiaan oleh Kejaksaan R.I melalui Posko Kejaksaan R.I Peduli yang telah didirikan sejak awal masa tanggap darurat dalam rangka ikut meringankan beban saudara sebangsa dan setanah air di Palu, Donggala dan sekitarnya," tuturnya, Senin (22/10/2018).
 
Dia menjelaskan bantuan obat-obatan tersebut akan disalurkan langsung ke berbagai Rumah Sakit daerah setempat antara lain RS. Undata Palu, RS. Anutapura Palu, RS. Alkhaerat Sis Jufri dan RSU Kabupaten Sigi. 
Menurutnya, bantuan itu akan disalurkan selama masa tanggap darurat bencana pertama pada 11 Oktober 2018 kepada 11.161 kepala keluarga pada titik pengungsian yang tersebar di 3 Kabupaten yaitu Palu, Sigi dan Donggala.
 
"Jaksa Agung bersama Ibu Ros Ellyana Prasetyo juga menyerahkan secara simbolis bantuan dana dari warga Kejaksaan di seluruh Indonesia yang sampai saat ini terkumpul melalui rekening Kejaksaan R.I Peduli sebesar Rp1,5 miliar dan rekening Ikatan Adhyaksa Dharmakarini Pusat sebesar Rp 200 juta," katanya.
 
Dia berharap donasi itu dapat dipergunakan secara maksimal untuk perbaikan Kantor Kejaksaan yang mengalami kerusakan serta pemulihan fasilitas pelayanan publik yang sempat terganggu pasca bencana alam gempa dan tsunami.
 
"Semoga bantuan ini bermanfaat untuk masyarakat Sulawesi Tengah," ujarnya.
 
 
 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper