Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

JK Ketemu SBY, Ketua Umum Golkar: Ada Pembicaraan Koalisi

Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya membuka peluang koalisi dengan Partai Demokrat (PD) meski komunikasi dengan partai politik (parpol) lain tetap dilakukan.
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (duduk kiri) menghadiri nonton bareng hitung cepat Partai Golkar terkait Pilkada serentak 2018 di DPD Golkar Jakarta, Rabu (27/6)./Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso
Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto (duduk kiri) menghadiri nonton bareng hitung cepat Partai Golkar terkait Pilkada serentak 2018 di DPD Golkar Jakarta, Rabu (27/6)./Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso

Bisnis.com, JAKARTA -- Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto mengatakan partainya membuka peluang koalisi dengan Partai Demokrat (PD) meski komunikasi dengan partai politik (parpol) lain tetap dilakukan.

Kerja sama kedua partai tersebut berhembus setelah politisi senior partai beringin, Jusuf Kalla, mengadakan pertemuan dengan Ketua Umum PD Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Kami ada pembicaraan [ke sana]," ungkap Airlangga ketika ditanya mengenai peluang koalisi dengan PD di kantor DPD Golkar Jakarta, Rabu (27/6/2018). 

Namun, dia tidak merinci pembicaraan khusus antara kedua tokoh tersebut yang bertemu di kediaman SBY di Jalan Kuningan Timur VII, Jakarta Selatan, Senin (25/6).

Sebelumnya, JK menyatakan tatap muka tersebut merupakan silaturahmi sebagai pertemuan antara saudara dan kawan lama. Dia juga menyebut tidak ada pembicaraan politik pada pertemuan malam itu.

Dalam keterangan resmi, Sekretaris Jenderal PD Hinca Pandjaitan menjelaskan pertemuan silaturahmi Lebaran antara SBY-JK diharapkan dapat membentuk koalisi alternatif antara Golkar-PD untuk Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper