Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Polemik Penjabat Gubernur Jabar, Kemendagri: Kami Punya Tiga Calon

Sebelum memutuskan Sestama Lemhanas Komjen Pol M Iriawan alias Iwan Bule sebagai Penjabat Gubernur Jawa Barat, pemerintah telah memiliki tiga calon untuk mengisi kekosongan pemerintah sementara.
Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Soni Sumarsono/Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso
Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Soni Sumarsono/Bisnis-Jaffry Prabu Prakoso

Bisnis.com, JAKARTA -- Sebelum memutuskan Sestama Lemhanas Komjen Pol M Iriawan alias Iwan Bule sebagai Penjabat Gubernur Jawa Barat, pemerintah telah memiliki tiga calon untuk mengisi kekosongan pemerintah sementara.

Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kementerian Dalam Negeri Soni Sumarsono mengatakan ketiga calon tersebut salah satunya berasal dari unsur Kemendagri dan sisanya masukan dari berbagai pihak.

"Pengamatan saya Pak Iriawan mengatasi persoalan Jabar. Dia juga putra Jabar asli, pernah menjabat sebagai Kapolda dan punya seluk beluk dan hubungan dari pemerintahan juga baik," katanya di Gedung Kemendagri, Kamis (21/6/2018).

Dengan pertimbangan tersebut Soni yakin Iriawan bisa netral dalam memimpin Tanah Pasundan.

Selain itu dia juga meminta masyarakat tetap memantau dan mengawasi kinerja Iriawan selama menjabat.

Pelaksanaan pilkada serentak 2018 akan dilakukan di 171 daerah yang meliputi 17 provinsi, 39 kota, dan 115 kabupaten.

Oleh karena itu pada 171 daerah tersebut akan terjadi kekosongan jabatan. Menurut Soni, perlu dilakukan pengisian baik sebagai pelaksana tugas (Plt), pejabat sementara (Pjs), dan penjabat (Pj).

Pelantikan Iriawan adalah satu dari sekian banyak posisi untuk mengisi kekosongan pemerintah tersebut.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper