Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Pilkada 2018 : Golkar & PDIP Panaskan Mesin Partai

Partai Golkar dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mulai memanaskan mesin partai untuk memenangkan calon kepala daerah yang diusung kedua kekuatan politik tersebut.
Konferensi pers usai pertemuan DPP Golkar dan DPP PDIP di Jakarta, Selasa (20/3/2018)./JIBI-Samdysara Saragih
Konferensi pers usai pertemuan DPP Golkar dan DPP PDIP di Jakarta, Selasa (20/3/2018)./JIBI-Samdysara Saragih

Kabar24.com, JAKARTA - Partai Golkar dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mulai memanaskan mesin partai untuk memenangkan calon kepala daerah yang diusung kedua kekuatan politik tersebut.

Ketua Umum DPP Golkar Airlangga Hartarto memastikan kedua partai solid untuk memenangkan jagoan pilkada di sejumlah daerah. Kemenangan dalam pesta demokrasi tahun ini akan menjadi langkah strategis untuk koalisi dalam Pemilihan Umum Presiden 2019.

"Kedua mesin partai bekerja sama memenangkan calon yang diusung," katanya usai bertemu jajaran DPP PDIP di Jakarta, Selasa (20/3/2018).

Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto menambahkan kerja sama di pilkada bisa lebih erat mengingat keduanya telah bersama-sama menjadi partai politik pendukung pemerintah. Karena itu, Golkar dan PDIP akan menyusun strategi bersama antar-kader di lembaga eksekutif, legislatif, dan struktural partai.

"Kami ingin menunjukkan bahwa mesin parpol bekerja di pilkada karena akan menopang pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla," ujarnya.

Pada pilkada serentak 2018, Golkar dan PDIP tercatat berkoalisi di sejumlah pemilihan gubernur maupun bupati dan wali kota. Untuk pemilihan gubernur, kedua partai bekerja sama dengan mengusung pasangan Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno di Riau, Dodi Reza Alex Noerdin-Giri Ramanda Kiemas di Sumatra Selatan, dan Ganjar Pranowo-Taj Yasin di Jawa Tengah.

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Nancy Junita
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper