Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Sempat Tertahan, Antrean Tamu Undangan Pesta Kahiyang-Bobby Mengular

Tingginya animo masyarakat, khususnya tamu undangan dari warga sekitar lokasi acara Pesta Adat Pernikahan M Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar, sempat membuat petugas kewalahan.
Antrean tamu undangan Kahiyang-Bobby/Yoseph Pencawan
Antrean tamu undangan Kahiyang-Bobby/Yoseph Pencawan

Kabar24.com, MEDAN - Tingginya animo masyarakat, khususnya tamu undangan dari warga sekitar lokasi acara Pesta Adat Pernikahan M Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar, sempat membuat petugas kewalahan.

Para tamu undangan mulai berdatangan, Sabtu (25/11/2017), lebih pagi dari biasanya pesta adat yang sering digelar di Kota Medan. Namun mereka harus terlebih dahulu menjalani pemeriksaan ketat di area yang menjadi pintu masuk lokasi acara.

Pemeriksaan bahkan dilakukan sebanyak dua kali sebelum tamu undangan benar-benar berada di lokasi acara. Diawali dengan pemeriksaan bukti undangan, para tamu kemudian melalui metal detector dan pemeriksaan barang-barang bawaan.

Namun antrean tamu undangan yang akan melalui pemeriksaan perlahan memanjang dan kemudiam membludak seperti sedang berunjuk rasa. Kecepatan antara proses pemeriksaan dengan arus kedatangan tamu tidak seimbang sehingga kemacetan antrian terjadi.

Dari pengamatan, melambatnya petugas melakukan pemeriksaan akibat banyak dari tamu membawa anggota keluarga melebihi ketentuan. Ketentuannya, satu surat undangan hanya untuk dua orang, tetapi tidak sedikit dari mereka yang akan masuk, melebihi ketentuan tersebut.

Tentu, mereka yang melebihi ketentuan tersebut ditahan oleh petugas dan memengaruhi kelancaran pemeriksaan.

"Saya sudah hampir setengah jam mengantri," ujar A Siregar, salah satu tamu undangan yang berada di barisan antrian.

Mungkin karena merasa kewalahan dan untuk melancarkan arus kedatangan, petugas akhirnya memutuskan untuk mengurainya dengan memperbanyak barisan.

Tidak lama setelah itu, arus masuk semakin lancar dan menyusutkan kepadatan antrian. Panitia pelaksana sendiri mencetak 2.500 undangan dalam perhelatan ini dan disebar ke berbagai kalangan. Mulai dari pejabat, tokoh masyarakat, agama, adat, sampai warga sekitar.

Sementara itu, pada sekitar pukul 12.00 prosesi adat Mandailing pernikahan Bobby Afif Nasution dan Kahiyang Ayu Siregar sudah mendekati puncaknya.

Acara adat yang pada hari ini dihadiri ayah dari Kahiyang Ayu, Presiden Joko Widodo, sudah berlangsung sejak kemarin. Besok, Pesta Pernikahan Bobby-Kahiyang di Medan akan dilanjutkan dengan kirab kereta kencana dan acara resepsi yang bisa dihadiri masyarakat umum.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Yoseph Pencawan
Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper