Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

KKB Tembak 4 Brimob Saat Evakuasi Jenazah Briptu Berry

Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Kamal mengakui, empat anggota brimob tertembak saat mengevakuasi jenazah Briptu Berry di kampung Banti 1, Tembagapura, Senin (23/10/2017) pagi sekitar pukul 06.00 WIT.
Ilustrasi - Anggota Brimob berjaga di sekitar tempat kejadian perkara penikaman anggota polisi di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (30/6)./ANTARA-Sigid Kurniawan
Ilustrasi - Anggota Brimob berjaga di sekitar tempat kejadian perkara penikaman anggota polisi di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (30/6)./ANTARA-Sigid Kurniawan

Kabar24.com, JAYAPURA - Kabid Humas Polda Papua Kombes Ahmad Kamal mengakui, empat anggota brimob tertembak saat mengevakuasi jenazah Briptu Berry di kampung Banti 1, Tembagapura, Senin (23/10/2017) pagi sekitar pukul 06.00 WIT.

"Kelompok kriminal bersenjata (KKB) melakukan penembakan saat anggota Brimob sedang mengevakuasi jenazah Briptu Berry," kata Kombes Kamal.

Keempat anggota Brimob dari Detasemen B Timika yang tertembak yaitu Ipda Giay terkena di tangan kiri, Bripda Hence di kaki kiri, Bripda Mario di telapak tangan kiri dan Aipda Mustari paha kiri.

Saat ini anggota sudah mendapat perawatan di RS Freeport di Tembagapura dan kondisinya stabil. Pelaku penembakan masih kelompok yang sama yakni KKB pimpinan Sabinus Waker, kata Kombes Kamal.

Sebelumnya, Sabtu (21/10/2017) KKB menembak iring iringan kendaraan PT Freeport, sekitar pukul 08.10 WIT di mile 67,5 Tembagapura.

Kendaraan yang diserang adalah kendaraan yang dikemudikan Muhamad Jamil dengan nomor lambung 01 4755 dan kendaraan dengan nomor lambung 01 5504 yang dikemudikan Joe Hacth yang berkebangsaan Amerika, terkena tembakan di bagian sebelah kiri.

Tembakan tersebut menyebabkan supir kendaraan dengan nomor lambung 01 4755 mengalami luka akibat terkena serpihan.

Sabtu siang (21/10/2017), dua anggota brimob tertembak yakni Brigpol Mufadol dan Barada Alwin. Kemudian, Minggu (22/10/2017) Brigpol Berry Pratama tewas tertembak.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper