Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Diangkat Jadi Investor Relation Boeing, Siapa Sosok Maurita Sutedja?

Dikutip dari laman resmi Boeing, Maurita akan menangani interaksi Boeing dengan para investor dan calon investor serta memberikan gambaran akurat mengenai bisnis, kinerja, dan prospek perusahaan.
Maurita Sutedja, Investor Relation Boeing/Asiatraveltips.com
Maurita Sutedja, Investor Relation Boeing/Asiatraveltips.com

Bisnis.com, JAKARTA – Boeing menunjuk Maurita Sutedja sebagai Vice President of Investor Relation menggantikan Troy Lahr, yang telah diangkat sebagai chief financial officer divisi sistem otonom Boeing.

Dikutip dari laman resmi Boeing, Maurita akan menangani interaksi Boeing dengan para investor dan calon investor serta memberikan gambaran akurat mengenai bisnis, kinerja, dan prospek perusahaan.

Sejak bergabung dengan Boeing pada tahun 2010, Maurita telah menduduki posisi utama di sektor usaha perbendaharaan, pembiayaan, dan jasa perseroan grup Boeing, termasuk menjabat sebagai chief financial officer Boeing Capital Corporation dan vice president Enterprise Finance Services.

Sebelum berkarier di Boeing, Maurita bekerja di General Motors selama hampir satu decade dan memegang berbagai peran kepemimpinan seperti direktur pendanaan global dan manajemen kas. Maurita memulai kariernya sebagai analis riset ekuitas di UBS and ABN AMRO Securities.

Maurita akan berada di bawah Greg Smith, chief executive officer Boeing dan executive vice president Enterprise Performance & Strategy.

Greg Smith mengungkapkan, Maurita adalah pemimpin bisnis yang telah terbukti memiliki pemahaman yang tajam tentang operasi Boeing, bersamaan dengan perspektif global dan luas yang diperoleh dari berbagai peran di dunia keuangan.

"Dia memiliki pengalaman dan wawasan yang diperlukan untuk membantu pemangku kepentingan keuangan dalam memahami kinerja dan prospek perusahaan, dan akan melanjutkan kerja Troy yang luar biasa selama empat tahun terakhir," ungkap Troy, seperti dikutip dari halaman resmi Boeing.

Troy Lahr, yang telah memimpin tim hubungan investor Boeing sejak Januari 2013, akan beralih ke divisi sistem otonom, yang merupakan segmen kunci dari unit pertahanan, ruang & keamanan perusahaan yang menyediakan sistem pesawat tak berawak berkinerja tinggi, kendaraan maritim bawah air, serta sistem informasi elektronik dan informasi tertentu..

Pengangkatan ini akan berlaku sejak 22 September 2017. Maurita dan Troy akan bekerja sama dalam beberapa bulan ke depan dalam masa transisi kepemimpinan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Fajar Sidik

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper