Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tingkatkan Pelatihan Vokasi, Pemerintah Gandeng Singapura

Kementerian Ketenagakerjaan meningkatkan kerja sama pelatihan vokasi dengan Pemerintah Singapura.
Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri/Antara-Wahyu Putro
Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri/Antara-Wahyu Putro

Kabar24.com, JAKARTA - Kementerian Ketenagakerjaan meningkatkan kerja sama pelatihan vokasi dengan Pemerintah Singapura. Kerja sama tersebut bertujuan meningkatkan kualitas pelatihan vokasi di Tanah Air.

Menteri Ketenagakerjaan M. Hanif Dhakiri mengatakan pemerintah kedua negara menyepakati kerja sama pendidikan dan pelatihan vokasi untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing SDM Indonesia dan Singapura.

"Kita sepakat meningkatkan dan memperluas kerja sama pelatihan vokasi serta terus berupaya memperbaiki kerja sama di sektor-sektor bidang ketenagakerjaan lainnya," ujarnya dalam keterangan resmi pada Minggu (17/09/2017).

Hal itu disampaikan Hanif setelah melakukan pertemuan dengan Menteri Tenaga Kerja Singapura Lim Swee Say di Singapura. Dia menjelaskan kerja sama Indonesia-Singapura bidang pendidikan dan vokasi sejauh ini berjalan baik, tetapi masih diperlukan lebih banyak komitmen untuk pengembangan.

"Kerja sama pelatihan vokasi yang sudah dilakukan perlu diperkuat serta harus ada komitmen membantu pembenahan kualitas Balai Latihan Kerja dengan melibatkan kementerian dan lembaga terkait lainnya di Singapura," tambahnya.

Adapun, pada bidang pelatihan vokasi, kerja sama yang telah dilakukan antara lain dengan Temasek Foundation Polytechnic Singapore International (SPI), Workforce Singapura, dan lembaga lainnya.

Bentuk kerja sama antara lain berupa konsep kurikulum dan upskilling instruktur vokasi, perbaikan fasilitas, serta sarana dan prasarana pendukung pelatihan vokasi, pemagangan dan informasi pasar kerja.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Thomas Mola
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper