Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Harapan Apindo Terkait Penjaringan Anggota KPPU

Momentum penjaringan anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha 2017 2022 diharapkan menjadi ajang pencarian figur profesional di bidang ekonomi dan bisnis untuk menjadi wasit persaingan usaha nasional.
Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) / david Eka Issetiabudi
Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) / david Eka Issetiabudi

Bisnis.com, JAKARTA—Momentum penjaringan anggota Komisi Pengawas Persaingan Usaha 2017 – 2022 diharapkan menjadi ajang pencarian figur profesional di bidang ekonomi dan bisnis untuk menjadi wasit persaingan usaha nasional.

Ketua Tim Ahli Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo) Sutrisno Iwantono menganggap lembaga strategis seperti KPPU dapat mendukung pertumbuhan ekonomi, melalui cara-cara bisnis yang sehat.

“Jelas kontribusi KPPU dapat mendorong peningkatan daya saing nasional, dan itu harus dihadirkan,” tuturnya, Rabu (16/8/17).

Menurutnya, dibentuknya Tim Panitia Seleksi Anggota KPPU masa bakti 2017 – 2022 diharapkan mampu menjaring figur yang memiliki integritas tinggi dan matang di bidang ekonomi atau hukum.

Ada enam anggota Pansel yang pilih untuk mencari pengganti komisioner Komisi yang masa baktinya berakhir 27 Desember 2017.

Berdasarkan Keputusan Presiden No.96/P Tahun 2017, Pansel KPPU 2017-2022 berisi Hendri Saparini sebagai ketua.

Kemudian beranggotakan Ine Minara S. Ruky, Rhenald Kasali, Paripurna P. Sugarda, Alexander Lay, dan Cecep Sutiawan akan menjaring calon anggota mulai dari 16 Agustus - 11 September 2017.

Sutrisno yang juga mantan anggota KPPU ini, berharap Komisi kedepannya lebih dapat menciptakan iklim usaha yang sehat.

Dengan begitu tercipta kesempatan usaha yang luas bagi seluruh pelaku usaha, terutama UKM dan koperasi.

“Semoga lebih mampu menjadi wasit yang baik dalam kegiatan usaha dan bukan menjadi momok yang menakutkan dan malah menghambat investasi,” tambahnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Rustam Agus
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper