Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nikmatnya Sruput Kopi di Cafe IG

Ruangan kecil, berukuran sekitar 3 x 5 meter, di lantai dasar gedung Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual disulap menjadi warung kopi sederhana.
Kopi/drterlep.com
Kopi/drterlep.com

Bisnis.com, JAKARTA — Ruangan kecil, berukuran sekitar 3 x 5 meter, di lantai dasar gedung Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual disulap menjadi warung kopi sederhana.

Dikenal sebagai Cafe IG (indikasi geografis), setidaknya dipajang 33 single origin kopi, yang sudah terdaftar sebagai produk IG. Sang barista, Wilman, memandu pembeli dengan sabar, dan memastikan rasa kopi yang diinginkan cocok dimulut konsumen.

“Yang jelas kualitas kopi di sini terjaga dan semua sudah terdaftar IG. Dari Gayo, Java Preanger, Toraja, itu semua juga banyak macamnya,” tuturnya.

Kebetulan, siang itu Wilman menyarankan saya untuk mencicipi Java Puntang, yang menjadi salah satu favorit di Cafe IG. Java Puntang sendiri, pada awal tahun, harga green bean atau biji kopi sempat mencapai Rp500.000 per kilogram.

Warung kopi yang mulai beroperasi pada awal tahun ini, memang khusus menjual kopi IG.

Nikmatnya Sruput Kopi di Cafe IG

Pasokan kopi yang disiapkan, langsung datang dari petani dengan kualitas yang diupayakan tetap stabil. "Kadang, pernah juga dapat green bean yang kurang bagus, tetapi kalau yang paling stabil selama ini ya dari Temanggung," ujarnya.

Untuk secangkir kopi di cafe ini dipatok berbeda, sesuai dengan harga bahan baku. Untuk manual brew harga secangkir kopi dibanderol antara Rp15.000 - Rp20.000, sedangkan menu lainnya mulai dari Rp15.000 hingga Rp35.000.

Biasanya, Cafe IG dipadati oleh pegawai Kementerian Hukum dan HAM, tetapi belakangan Wilman mengaku sudah banyak tamu yang datang.

"Pelan-pelan sudah banyak tamu dari luar. Lumayan juga yang pesan dari aplikasi ojek online,” tuturnya.

Cafe IG beroperasi mulai pukul 08.00 – 17.00 WIB, mengikuti operasional gedung, tetapi jika memang pengunjung masih ramai, Wilman bersedia untuk meluangkan waktu lebih.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper