Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Kerjasama Dengan Apple Bikin Laba Nokia Melonjak

Nokia berhasil melaporkan kenaikan laba pada kuartal II/2017 berkat kesepakatan baru yang dilakukan dengan Apple pascasengketa paten dan perluasan pangsa pasarnya.
www.livemint.com
www.livemint.com

Bisnis.com, JAKARTA—Nokia berhasil melaporkan kenaikan laba pada kuartal II/2017 berkat kesepakatan baru yang dilakukan dengan Apple pascasengketa paten dan perluasan pangsa pasarnya.

Saham Nokia berhasil naik 5,5% pada Kamis (27/7), setelah membukukan laba operasional kuartal II/2017 sebesar 574 juta euro (US$674 juta). Capaian itu melonjak 73% dari periode yang sama tahun lalu, dan berada di atas perkiraan analis yang disurvei Reuters yang hanya mencapai 447 juta euro.

“Kami benar-benar meraih untung dari lonjakan harga saham kami di pasar. Tanda-tanda awal yang menjanjikan bagi rencana ekspansi kami,” kata Chief Executive Nokia Rajeev Suri, seperti dikutip dari Reuters, Kamis (27/7/2017).

Seperti diketahui penyedia peralatan telekomunikasi telah berjuang dalam beberapa tahun terakhir di tengah lemahnya permintaan dari perusahaan telekomunikasi. Namun Nokia mengatakan telah memenangkan pasar berkat aksi ekspansinya, yang salah satunya dilakukan dengan saingannya Alcatel-Lucent pada 2016.

Suri mengatakan, optimismenya mengenai bisnis Nokia di masa depan didasarkan pada karakter pasar pengonsumsi teknologi masa kini. Pasalnya, permintaan pasar terhadap produk yang menggunakan koneksi 4G telah mencapai titik puncaknya.

Dia memerkirakan, pasar akan beralih ke produk dengan koneksi yang lebih cepat yakni 5G. Situasi itu akan menjadi keuntungan bagi Nokia pada 2019.

Seperti diketahui,  setelah sempat berselisih soal penggunaan paten, kini Apple dan Nokia telah menjalin perjanjian lisensi anyar antara dua perusahaan itu.

Dalam perjanjian itu, Nokia akan menyediakan layanan infrastruktur jaringan untuk Apple. Sementara itu Apple akan kembali menjual perangkat kesehatan buatan Nokia di Apple Store.

Sebelumnya, perangkat kesehatan Nokia itu sebelumnya sempat ditarik dari Apple Store, baik offline mau pun online, pada Desember 2016 lalu. Langkah itu diambil perusahaan teknologi asal Sillicon Valey itu setelah Nokia mengajukan gugatan dengan tuduhan pelanggaran paten.Dalam gugatan tersebut Nokia menyebut Apple melanggar 32 paten miliknya.

Kedua perusahaan ini memang cukup akrab dengan aktivitas saling gugat. pasalnya, sebelum kejadian tersebut terjadi, keduanya tercatat sempat  saling mengirimkan gugatan pada 2009. Namun keduany sepakat untuk berdamai pada 2011.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper