Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Harga Bawang Putih Naik Tajam di Indramayu

Harga bawang putih di pasar yang berada di Indramayu, Jawa Barat, mengalami kenaikan cukup signifikan dari semula Rp32.000 perkilogram kini dijual Rp60.000.
Ilustrasi
Ilustrasi

Kabar24.com, INDRAMAYU - Harga bawang putih mulai memperlihatkan kenaikan tajam menjelang Ramadan tiba.

Harga bawang putih di pasar yang berada di Indramayu, Jawa Barat, mengalami kenaikan cukup signifikan dari semula Rp32.000 perkilogram kini dijual Rp60.000.

"Sudah hampir satu bulan harga bawang putih terus mengalami kenaikan, biasanya saya jual Rp32 ribu, tapi sekarang Rp60 ribu," kata Seorang pedagang, Titi di Indramayu, Rabu (3/5/2017).

Kenaikan harga kebutuhan pokok itu, kata Titi, terjadi hampir setiap hari dalam jangka satu bulan ini. Kenaikan mulai dari Rp5.000 dan sampai saat ini sudah mencapai Rp18.000.

Selain itu untuk mendapatkan stok bawang putih sekarang juga sulit, karena di agen yang biasa mengirim tidak lagi ada seperti biasa.

"Mungkin kelangkaan stok sekarang ini juga salah satu yang mempengaruhi kenaikan harga bawang putih," tuturnya.

Dengan adanya kenaikan harga bawang putih tentunya ia juga mengurangi belanjaannya, hal ini dilakukan Titi agar pengeluaran belanja bisa merata.

Sementara menurut Suci, salah seorang pembeli, kenaikan harga bawang putih membuat dirinya harus mengurangi belanjaan dan tentunya tidak bisa seperti biasanya.

"Kemarin yang mahal harga cabai rawit merah, sekarang giliran bawang putih yang mengalami kenaikan, setiap bulan kami harus bisa menghemat pengeluaran karena serba naik," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Saeno
Sumber : Antara

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper