Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PKS Targetkan Kuasai 60% Pilkada 2018

Partai Keadilan Sejahtera menargetkan pemenangan calon kepala daerah hingga 60% dari kepesertaan di Pilkada Serentak 2018.
Presiden PKS Sohibul Iman/Antara
Presiden PKS Sohibul Iman/Antara

Kabar24.com, JAKARTA—Partai Keadilan Sejahtera menargetkan pemenangan calon kepala daerah hingga 60% dari kepesertaan di Pilkada Serentak 2018.

Demikian dikemukakan Presiden PKS Sohibul Iman kepada wartawan hari ini, Rabu (8/3/2017), saat menutup Rapat Koordinasi Nasional 2017. Tercatat 955 peserta dari 34 provinsi menghadiri rakornas tersebut.

Menurut Sohibul, target pemenangan 60% pilkada serentak tersebut termasuk untuk calon kepala daerah yang didukung maupun yang diusung PKS.

Dia optimistis akan mampu mencapai target dengan terus melakukan konsolidasi kader hingga ke tingkat desa dalam menghadapi pilkada yang akan diikuti oleh 171 daerah itu.

"Kita juga akan mengawal dan memenangkan pasangan Anies-Sandi pada Pilgub DKI Jakarta dengan menggerakkan seluruh mesin pemenangan dan jaringan yang dimiliki," ujarnya.

Terkait Pemilu 2019, Sohibul mengatakan pihaknya telah siap untuk menyongsong pilkada itu dengan membentuak mekanisme pencalegan dini bagi calon anggota legislatif.

"Penetapan Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD) direncanakan dilakukan serentak saat Milad ke-19 PKS pada bulan April 2017," ujarnya.

Rakornas PKS juga mengokohkan strategi pencapresan PKS berupa penjaringan dari kalangan internal anggota maupun tokoh eksternal.

Pada bagian lain Sohibul mengatakan, Rakornas PKS 2017 menyepakati beberapa hal strategis lainnya.

Pertama, ujar Sohibul, rakornas mengokohkan visi partai sebagai gerakan dakwah, gerakan politik dan gerakan sosial yang solid demi menjaga keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Berikutnya adalah pengokohan dan perluasan struktur partai hingga 100% tingkat kecamatan dan 75% tingkat kelurahan serta desa.

"Ketiga, rekrutmen anggota partai sebanyak 2,24 juta anggota baru, dengan 800 ribu di antaranya adalah pemilih pemula," kata Sohibul.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Editor : Saeno

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper