Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

BNN Siapkan Tes Urine di Terminal

BNN menyiapkan mobil di sejumlah terminal untuk memeriksa kesehatan dan melakukan tes urine terhadap pengemudi bus dalam perayaan Natal dan Tahun Baru di Sumatera Utara.
Ilustrasi-Tes urine/Antara
Ilustrasi-Tes urine/Antara

Kabar24.com, MEDAN - BNN menyiapkan mobil di sejumlah terminal untuk memeriksa kesehatan dan melakukan tes urine terhadap pengemudi bus dalam perayaan Natal dan Tahun Baru di Sumatera Utara.

Usai gelar pasukan Operasi Lilin Toba di Lapangan Merdekan Medan, Kamis (22/12/2016), Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Sumut Brigjen Pol Andi Loedianto mengatakan pihaknya mendapatkan mobil operasional dari BNN.

Untuk Sumut, bantuan mobil operasional tersebut juga diberikan untuk kabupaten/kota yang telah memiliki BNN.
Bantuannya juga setiap kabupaten/kota, kami ada 12 BNN kabupaten/kota. Jadi, 12 mobil yang dikirim," katanya.

Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, mobil tersebut akan dioperasionalkan di sejumlah terminal untuk memeriksa kesehatan dan melakukan tes urine bagi pengemudi bus.

Pemeriksaan kesehatan dan tes urine tersebut dilakukan untuk memastikan kesehatan pengemudi bus, termasuk tingkat kebersihannya dari pengaruh narkoba.

Dengan demikian, diharapkan transportasi masyarakat dalam perayaan Natal dan tahun baru berjalan dengan aman dan nyaman.

Selanjutnya, mobil operasional tersebut akan digunakan untuk mendukung penyuluhan tentang bahaya narkoba, inspeksi mendadak (sidak) atau pemeriksaan urine ke instansi yang mengajukan permohonan tes urine.

Ketika ditanyakan tentang pembentukan BNN di Kota Medan, Andi Loedianto menyatakan rencana itu terkendala karena ketiadaan lahan untuk pembangunan kantor BNN.

Sesuai dengan ketentuan yang berlaku, pembangunan kantor BNN tersebut dilakukan setelah adanya lahan yang disiapkan pemkab/pemkot.

"Pembangunannya dilakukan BNN, tetapi tanahnya milik pemda," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Nancy Junita
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper