Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tangsel Bina Siswa SMA Jadi Wirausahawan

Pemkot Tangerang Selatan berhasil menjaring 12 orang dari 1.000 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Madrasah Aliah (MA) se-Tangsel pada Student Preneur Award 2016.
Pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA)/Jibiphoto
Pelajar Sekolah Menengah Atas (SMA)/Jibiphoto

Bisnis.com, TANGSEL-Pemkot Tangerang Selatan berhasil menjaring 12 orang dari 1.000 siswa Sekolah Menengah Atas (SMA), Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dan Madrasah Aliah (MA) se-Tangsel pada Student Preneur Award 2016.

Progran Student Preneur Award untuk mendorong semangat para siswa agar mulai mengembangkan wirausaha sejak dini dengan berkreasi dan berinovasi di bidang kuliner, perbengkelan, salon, teknologi, dan kreasi-kreasi unik lainnya.

Zuraida, siswa SMA Ciputat, Tangsel, mengatakan sangat mendukung program Student Preneur Award yang proses seleksinya cukup ketat dan lama untuk memberikan bekal menyongsong masa depan setelah lulus sekolah.

“Kegiatan ini seleksinya cukup ketat dari sekitar 1.000 perserta hingga terjaring 30 orang dan diseleksi lagi menjadi tinggal 12 orang, yang akan terus dibina di bidang kewirausahaan,” katanya, Selasa (22/11/2016).

Dia menyatakan walaupun hanya menjadi supporter bagi teman-temannya yang mengikuti program Student Preneur Award tersebut, tetapi merasa sangat senang dengan diselenggarakanya kegiatan itu.

Sementara itu Warman Syanudin, Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Menengah Kota Tangsel, mengatakan rangkaian kegiatan Student Preneur Award telah berlangsung sejak 4 bulan yang lalu, seleksi peserta hingga pemberian award.

Adapun pesertanya, dari sekitar 3.000 siswa dari seluruh SMA, SMK, dan MA negeri dan swasta di Tangsel, kemudian terseleksi menjadi 1.000 peserta hingga 300 siswa, 30 siswa dan menjadi 12 siswa.

Tahapan berikutnya, setelah diberikan penghargaan, akan ditindak lanjuti melalui pembinaan usaha agar semakin berkembang, betul-betul melakukan pengembangan dan fokus ke depan selesai sekolah hingga masuk perguruan tinggi.

“Kami akan melanjutkan melalui pembinaan dan pendampingan sehingga menjadi wirausahawan yang unggul,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Nurudin Abdullah
Editor : Fatkhul Maskur
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper