Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Banjir Garut: Dua Tower Rusun Segera Dibangun

Pemerintah akan membangun dua tower rumah susun sewa sederhana (rusunawa) bagi para korban banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Suasana bangunan yang rusak akibat banjir bandang aliran Sungai Cimanuk di Kampung Cimacan, Tarogong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (23/9)./Antara
Suasana bangunan yang rusak akibat banjir bandang aliran Sungai Cimanuk di Kampung Cimacan, Tarogong, Kabupaten Garut, Jawa Barat, Jumat (23/9)./Antara
Bisnis.com, GARUT - Pemerintah akan membangun dua tower rumah susun sewa sederhana (rusunawa) bagi para korban banjir bandang di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
 
Presiden Joko Widodo mengatakan pihaknya telah melakukan pengecekan terhadap pembangunan tanggul yang tengah dikerjakan. Selain itu, nanti juga untuk air bersih akan segera dikerjakan karena ada beberapa kerusakan.
 
Presiden juga menawarkan apakah masyarakat bersedia untuk direlokasi dan tinggal di rusun. Bupati Garut Rudy Gunawan mengungkapkan jika masyarakat menyetujui dan bersedia.
 
"Ya kita putuskan dan juga untuk pembangunan secepat-cepatnya. Dua tower rusun yang nanti segera ditempati masyarakat," ujar Presidrn di RSUD dr. Slamet, Garut, Kamis (29/9/2016).
 
Sementara, untuk Kabupaten Sumedang masih perlu dilakukan peninjauan lapangan apakah berbentuk rusun atau tidak rusun.
 
Presiden juga meminta kepada Bupati Garut terkait ketersediaan lahan untuk relokasi RSUD dr.Slamet. Pasalnya, lokasi saat ini dinilai termasuk dalam daerah rawan bencana.

Namun, lanjutnya, saat ini masih dalam proses penghitungan apakah dibangun di lokasi saat ini atau direlokasi ke tempat lain.

"Saya sampakan ke bupati kalau ada lahan yang aman akan lebih bagus dibangun di ditempat itu tapi lahan belum ketemu jadi belum diputuskan yang ini," katanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper