Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Wali Kota Incumbent Mendaftar Pilkada Pekanbaru Besok

Pasangan Bakal Calon Wali kota Pekanbaru Firdaus - Ayat Cahyadi yang maju di Pilkada 2017 direncanakan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kamis (22/9/2016). Saat mandaftar nanti, tidak akan ada pawai dan arak-arakan massa simpatisan.
Ilustrasi Pilkada/Antara
Ilustrasi Pilkada/Antara

Bisnis.com, PEKANBARU – Pasangan Bakal Calon Wali kota Pekanbaru Firdaus - Ayat Cahyadi yang maju di Pilkada 2017 direncanakan mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kamis (22/9/2016). Saat mandaftar nanti, tidak akan ada pawai dan arak-arakan massa simpatisan. 

Wali Kota Pekanbaru Firdaus dalam keterangan persnya Selasa (20/9/2016) mengatakan jika pendukungnya banyak yang meminta agar saat pendaftaran nanti seluruh simpatisan dan pendukung pasangan Firdaus - Ayat dikerahkan untuk sama-sama mendampingi pasangan incumbent tersebut mendaftar di KPU. 

"Banyak permintaan untuk sama-sama ikut mengantar ke KPU, tapi saya bilang tidak usah, sebab nanti kalau terlalu ramai yang mengantar nanti justru bisa menggangu aktivitas masyarakat, jalan macet, terganggu nanti saudara-saudara. Jadi paling nanti hanya beberapa orang saja yang ikut mendaftar," kata Firdaus. 

Menurut Firdaus, dia bersama Ayat Cahyadi memang hingga saat ini belum mendaftar di KPU. Sebab orang nomor dua di Pekanbaru sebelumnya diketahui sedang berada di Mekkah untuk menunaikan ibadah haji. 

"Pak Ayat kan baru pulang dari haji kemarin, jadi kami sedang persiapkan sekarang untuk pendaftaran, kalau tidak halangan Kamis lusa kami mendaftar," katanya.

Sementara itu untuk deklarasi pasangan ini, dipastikan akan digelar setelah mereka mendaftar ke KPU. Untuk jadwal pastinya kapan deklarasi tersebut akan dilaksanakan Firdaus belum bisa memastikan. Sebab untuk deklarasi dirinya bersama Ayat Cahyadi kan digelar di Jalan Gajah Mada Pekanbaru.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Arif Gunawan
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper