Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

RESHUFFLE KABINET: Anies Baswedan Langsung Berkemas

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan, langsung berkemas setelah dicopot dari jabatannya oleh Presiden Joko Widodo.
Menbuddikdasmen Anies Baswedan mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/6)./Antara-Sigid Kurniawan
Menbuddikdasmen Anies Baswedan mengikuti rapat kerja dengan Komisi X DPR RI di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (17/6)./Antara-Sigid Kurniawan

Kabar24.com, JAKARTA - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Anies Baswedan, langsung berkemas setelah dicopot dari jabatannya oleh Presiden Joko Widodo.

Sekitar pukul 13.45 WIB, Anies mulai memasukan barang-barangnya ke dalam mobil boks berplat nomor B9892PQ.

Barang-barang seperti lukisan Anies berwarna merah putih yang menjadi latar belakang logo kementerian pendidikan, foto-foto Anies di lantai 2 gedung A, juga diturunkan. Seorang petugas office boy dan petugas keamanan mengatakan disuruh bosnya untuk menurunkan foto-foto itu.

 "Mungkin karena Bapak tidak menjabat lagi," ujar office boy yang menolak disebut namanya.

Anies menggumpulkan para pejabat di Kementerian Pendidikan di ruang rapat di lantai dua, pukul 11.00. Sayangnya, acara itu tidak boleh diliput media.

Dia juga menghindar dari para wartawan yang menunggunya. Mobil dinasnya Toyota Crown dengan plat nomor RI 27 dan Toyota Innova B 1405 RFV melesat keluar gedung kementerian. Menurut salah seorang petugas keamanan, Anies keluar dari pintu lain.

Anies dijadwalkan akan menggelar perpisahan dengan pegawai Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan sore ini. Menjelang acara, para petugas mengecek perangkat  suara dan menggelar karpet di ruang utama Gedung A.

Presiden Joko Widodo hari ini merombak Kabinet Kerja. Total ada 13 kementerian bakal diisi dengan wajah baru. Yang menggantikan Anies sebagai Menteri Pendidikan dan Kebudayaan adalah Muhadjir Effendy.

Muhadjir adalah tokoh pendidikan. Dia Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dan guru besar bidang sosiologi pendidikan di Universitas Malang (UM). Muhadjir juga aktif dalam kepengurusan salah satu organisasi Islam modern terbesar di Indonesia, Muhammadiyah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo.co
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper