Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terowongan Kereta Api Terpanjang Dunia Segera Beroperasi

Terowongan kereta api terpanjang dan terdalam di dunia akan resmi dibuka di Swiss setelah dua tahun masa pembangunan.
Peresmian terowongan terpanjang di Swiss dihadiri oleh para pemuka agama/Reuters
Peresmian terowongan terpanjang di Swiss dihadiri oleh para pemuka agama/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Terowongan kereta api terpanjang dan terdalam di dunia akan resmi dibuka di Swiss setelah dua tahun masa pembangunan.

Terowongan sepanjang 57 kilometer tersebut akan melayani kereta cepat di bawah pegunungan Alpen yang menghubungkan Eropa bagian selatan dengan wilayah utara.

Pemerintah Swiss menyatakan kehadiran terowongan itu akan menciptakan sebuah revolusi di bidang angkutan kargo lintas negara. Artinya barang yang saat ini diangkut oleh jutaan lori per tahun akan digantikan oleh kereta api.

Terowongan itu akan mengalahkan terowongan kereta bawah tanah Jepang, Seikan sepanjang 53,7 kilometer. Begitu juga  dengan posisi Channel Tunnel sepanjang 50,5 kilometer yang menghubungkan Inggris dan Prancis.

Dengan biaya US$12 miliar terowongan itu diperkirakan akan beroperasi penuh pada Desember tahun ini.

Kanselir Jerman Angela Merkel, Presiden Prancis Francois Hollande dan PM Italia Matteo Renzi akan bergabung dengan para petinggi Swiss pada acara peresmian prasarana transportasi itu.

"Ini menjadi salah satu identitas Swiss," ujar Direktur Transportasi Federal Swiss Peter Fueglistaler, Rabu (1/6/2016).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : bbc.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper