Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Program PAUD Generasi Cerdas Desa Latih 15.000 Guru di 25 Daerah

Lebih dari 15.000 guru di 25 kota/kabupaten di Indonesia akan menerima pelatihan edukasi anak usia dini sebagai bagian dari program PAUD Generasi Cerdas Desa.n
Pelatihan guru PAUD/pfizer
Pelatihan guru PAUD/pfizer

Bisnis.com, JAKARTA -- Lebih dari 15.000 guru di 25 kota/kabupaten di Indonesia akan menerima pelatihan edukasi anak usia dini sebagai bagian dari program PAUD Generasi Cerdas Desa.

Program tersebut merupakan kolaborasi antara Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi serta didukung oleh Bank Dunia dan Pemerintah Australia.

Tujuannya adalah untuk meningkatkan kualitas edukasi anak usia dini, khususnya di masyarakat miskin dalam rangka meningkatkan peluang di masa depan.

Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini dan Komunitas Haris Iskandar mengatakan pengaruh pemimpin desa terhadap pengembangan desa sangat luas dan penting, terutama untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di daerah.

"Kami mengundang para kepala desa untuk meningkatkan akses yang terjangkau bagi masyarakat, mulai dari usia dini," ujarnya dalam keterangan pers, Selasa (26/4).

Program baru ini merupakan kombinasi dari tiga progam pemerintah yang sebelumnya telah ada, yakni program Cerdas dan Sehat Generasi di bawah Kementerian Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Budaya, dan program untuk meningkatkan kualitas guru dan tenaga pendidikan profesional.

“Meningkatkan edukasi anak usia dini akan membantu Indonesia mempersiapkan generasi masa depan yang lebih baik, terutama di pedesaan," ujar Rodrigo Chaves, World Bank Country Director Indonesia.

Program PAUD Generasi Cerdas Desa akan meningkatkan kualitas anak usia dini di desa melalui pelatihan terintegrasi. Pilot program ini akan digulirkan di 25 kota/kabupaten hingga 2017. Para guru di desa akan menerima pelatihan berstandar nasional dalam hal edukasi anak usia dini.

Fleur Davies, Konselor Menteri untuk Pemerintahan dan Pembangunan Manusia dari Kedutaan Besar Australia, menyebut pemerintah negeri Kanguru menyediakan US$5,4 juta sebagai dukungan atas program ini.

Program tersebut antara lain akan bergulir di Kabupaten Dompu, Lombok Barat, Sumbawa, Lombok Tengah, pulau-pulau Sangihe di Sulawesi Utara, dan kabupaten Banyuasin dan Ogan Komering Ilir di Sumatera Selatan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Ana Noviani
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper