Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jelang Usia 73 Tahun, Pak JK Tak Ada Lelahnya...

Di usia yang menginjak angka 73 tahun, vitalitas Wakil Presiden Jusuf Kalla masih terjaga untuk menjalani padatnya tugas kenegaraan ke sejumlah wilayah di tanah air dalam dua pekan terakhir.
Jusuf Kalla/Reuters-Beawiharta
Jusuf Kalla/Reuters-Beawiharta

Bisnis.com, CILACAP--Di usia yang menginjak angka 73 tahun, vitalitas Wakil Presiden Jusuf Kalla masih terjaga untuk menjalani padatnya tugas kenegaraan ke sejumlah wilayah di tanah air dalam dua pekan terakhir.

Terhitung sejak dua pekan terakhir, Kalla hampir tak memiliki waktu libur. Di mulai dari kehadirannya di Aceh untuk memperingati perdamaian Negeri Serambi Mekah, berlanjut mewakili Presiden Joko Widodo di Konferensi Tingkat Tinggi Kerja Sama Ekonomi Asia Pasifik (KTT APEC) 2015 di Filipina, dan menyambangi Pekan Baru Kongres Himpunan Mahasiswa Indonesia (HMI).

Agenda tak berhenti di sana, Kota Kembang Bandung pun ditengok untuk membuka pemilihan Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin). Kemudian, Kalla bertolak ke Malang dan Ambon, juga melaksanakan sejumlah kegiatan penting.

Hari ini saja, Kamis (26/11/2015), dia harus menghadiri empat agenda di empat kota berbeda di Indonesia.

Mulai pukul 08.00 WITA pagi tadi, pria asal Makassar itu membuka Konferensi dan Pandangan Harga Minyak Sawit 2016 (11th Indonesian Palm Oil Conference and 2016 Price Outlook) di Nusa Dua, Bali.

Pukul 11.00 WIB, Kalla sudah berada di Sleman, Yogyakarta untuk meresmikan pembukaan Silaturahim Akbar dan Kongres XV GP Anshor.

Sore harinya, sekitar pukul 15.30 WIB, mantan pengusaha itu melaksanakan peresmian kilang di Cilacap. Tak lama setelahnya, Kalla akan kembali ke Jakarta untuk menghampiri acara HUT Partai Golongan Karya ke-51, nanti malam.

Husain Abdullah, Juru Bicara Wakil Presiden, mengatakan Wapres pandai mencuri waktu untuk istirahat di tengah kesibukannya yang tinggi.

"Biasanya sesudah coret-coret pidato yang mau disampaikan dalam sebuah acara, Bapak tidur beberapa menit. Setelah itu langsung segar lagi,"paparnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Lavinda

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper