Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rayakan HUT, Warga Yogyakarta Diminta Nyalakan Lampion

Seluruh warga Kota Yogykarta termasuk di dalamnya pertokoan dan perkantoran diminta memasang penjor dan lampion guna memeriahkan peringatan hari ulang tahun ke-259 Kota Yogyakarta.
Lampion Lucu. /lampion lucu
Lampion Lucu. /lampion lucu

Kabar24.com, YOGYAKARTA - Seluruh warga Kota Yogykarta termasuk di dalamnya pertokoan dan perkantoran diminta memasang penjor dan lampion guna memeriahkan peringatan hari ulang tahun ke-259 Kota Yogyakarta.

"Pemasangan penjor dan lampion dilakukan selama sebulan penuh mulai 1 Oktober," kata Kepala Bagian Humas dan Informasi Pemerintah Kota Yogyakarta Tri Hastono di Yogyakarta, Senin (28/9/2015).

Menurut dia, Pemerintah Kota Yogyakarta sudah membuat acuan bentuk serta ukuran penjor dan lampion, namun warga bisa melakukan kreasi terhadap lampion yang akan dibuat dengan tetap menyertakan logo ulang tahun ke-259 Kota Yogyakarta.

Tri mengatakan tujuan pemasangan penjor dan lampion adalah untuk memeriahkan suasana sehingga seluruh warga bisa merasakan bahwa Kota Yogyakarta sedang memiliki hajat besar yaitu perayaan ulang tahun. "Lampion harus dinyalakan setiap malam sehingga suasana semakin meriah," kata Tri.

Ia mengatakan sudah menyampaikan imbauan tersebut ke wilayah termasuk memberikan edaran ke kantor-kantor pemerintah dan swasta untuk ikut berpartisipasi, khususnya perkantoran yang ada di dekat jalan-jalan protokol.

"Biaya pembuatan ditanggung oleh warga. Namun, ada beberapa perusahaan yang melakukan 'corporate social responsibility' (CSR) dengan memasang penjor dan lampion di sejumlah ruas jalan tertentu," katanya.

Salah satu kantor pemerintahan yang sudah memasang penjor dan lampion adalah Kantor Kecamatan Mergangsan.

Selain pemasangan penjor dan lampion, kemeriahan perayaan ulang tahun Kota Yogyakarta juga akan ditandai dengan sejumlah kegiatan di antaranya gerebeg pasar tradisional pada 4 Oktober, gerebeg mall pada 5 Oktober, kenduri Yogyakarta pada 6 Oktober dan puncak acara diperingati dengan kirab budaya pada 7 Oktober.

Sebelumnya, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Yogyakarta Eko Suryo Maharso mengatakan akan menggelar kegiatan berupa Gelar Maestro Rindu Jogja yaitu kegiatan melukis bersama dan pameran lukisan tentang budaya Yogyakarta.

Kegiatan tersebut akan dipusatkan di depan Benteng Vredeburg Yogyakarta dan di Taman Pintar pada 1-3 Oktober.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : Antara
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper